Pihaknya tidak terlibat pertempuran dalam konflik di Gaza, apalagi mengerahkan Grup Wagner membantu Hizbullah di Lebanon.
Disebutkan, tuduhan Gedung Putih tersebut tidak berdasar fakta.
Saat ini Israel mendapat perlawan keras dari wilayah perbatasan di Lebanon.
Militan Hizbullah secara terbuka menyatakan dukungannya terhadap Hamas melawan pasukan Zionis.
Hizbullah telah menguasai wilayah selatan Lebanon.
BACA JUGA:Firli Bahuri Masih Aktif Jadi Ketua KPK Meski Tersangka Pemerasan ke Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo
Sebuah pernyataan Hizbullah beredar menyebutkan, pihaknya telah mengancurkan tank Israel di dekat situs Al-Asi.
"Operasi lerlawanan Islam menargetkan posisi tentara Israel di dekat situs Al Asi di seberang kota Mays Al Jabal di perbatasan Lebanon-Palestina," demikian pernyataan video yang beredar di media sosial pada 12 November 2023 itu.
Hizbullah siapkan rudal baru Burkan. -Tangkapan layar X @aviamilt-
Dari video yang beredar, terlihat sebuah tank Israel bersembunyi di bawah sebuah pohon. Diduga pohon gharqad.
Tak lama kemudian secara mengejutkan sebuah rudal yang diklaim oleh Hizbullah, mengenai target, hancur seketika.
Pada kesempatan lain, Israel mengakui ada 12 tembakan rudal dari arah perbatasan Lebanon yang menarget wilayahnya.