Mulai 6 Desember 2023 Penerbangan Domestik Air Asia di Bandara Soetta Pindah ke Terminal 2

Kamis 30-11-2023,11:49 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

BACA JUGA:AP II Pastikan Tidak Ada Penutupan Reguler di Bandara Soetta Selama KTT ke-43 ASEAN

"Indonesia AirAsia menyarankan seluruh calon penumpang dapat memeriksa email dan SMS untuk mendapatkan notifikasi terkait perubahan ini, serta check-in dan mencetak kembali boarding pass nya melalui aplikasi airasia MOVE (dahulu airasia Superapp) atau situs web airasia.com," kata lanjutnya.

Untuk informasi terkait lokasi dan pilihan transportasi dari dan menuju Terminal 2, calon pengguna jasa dapat mengunjungi situs web Bandara Internasional Soekarno-Hatta di soekarnohatta-airport.co.id.

"Indonesia AirAsia terus meningkatkan pelayanan untuk menjawab kebutuhan pelanggan sebagai maskapai berbiaya hemat terbaik dunia. Promo menarik dan informasi lainnya dapat diperoleh melalui Twitter (twitter.com/airasia_indo), Facebook (facebook.com/airasiasuperapp.id), dan Instagram (instagram.com/flyairasia.id). Tiket penerbangan dapat dipesan melalui aplikasi airasia MOVE (dahulu airasia Superapp), situs airasia.com, biro perjalanan online dan agen penjualan tiket resmi lainnya," tukasnya.

Adapun untuk pemesanan tiket rombongan berjumlah 10 orang atau lebih, calon penumpang dapat menghubungi layanan Group Desk AirAsia melalui email ke groupbooking_id@airasia.com.

Kategori :