Bikin Bangga! Agnez Mo Dibuat Patung Lilin di Museum Madame Tussauds Singapura dan Hongkong

Jumat 01-03-2024,22:45 WIB
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Agnez Mo sukses membuat bangga dan harum nama Indonesia di kancah Internasional. Terbaru, pelantun 'Coke Bottle' itu memamerkan miniatur patung lilin dirinya yang dibuat 2 negara di museum ternama yakni Museum Madame Tussauds Singapura dan Hongkong.

Momen tersebut diabadikan oleh Agnez Mo lewat unggahan beberapa foto di akun media sosial pribadinya. Pada foto itu, terlihat Agnez Mo berpose cantik disamping miniatur patung lilin dirinya.

BACA JUGA:Agnes Monica Bikin KTP Elektrik di Kedoya, Kadis Dukcapil Jakbar: Pelayanan Sama Seperti Masyarakat Umum

Pada keterangan unggahan, Agnez Mo mengaku tak menyangka apabila miniatur patung lilin bisa terpajang di 2 negara dan museum ternama di dunia.

"Tidak percaya saya punya 2 patung lilin di 2 negara berbeda! Kembali ke hari kami mengungkap sosok saya di Singapura @mtssingapore hari ini kami mengungkap patung lilin saya di @madametussaudshongkong,” tulis Agnes Mo dikutip pada Jumat 1 Maret 2024.

"AGNEZ MO ADA DI SINI @agnezmo debut dengan penampilan memukau dan menarik hari ini di #MadameTussaudsHongKong. Dia berharap dapat mempromosikan 'cinta dan kasih sayang' melalui pakaian ini. Datang dan berfoto bersamanya!" tulis Agnez Mo.

BACA JUGA: Lirik Lagu Jera - Agnes Monica, Populer di TikTok Buat Ngegalau: Salam Hangat untuk Cintamu

Sebagai informasi, Museum Madame Tussauds sangat populer dan memiliki koleksi ribuan patung lilin dari orang-orang paling berpengaruh di dunia.

Mulai dari tokoh dunia, negarawan, hingga seniman memiliki figur patung lilin di Museum Madam Tussauds.

Patung lilin yang ada di Museum Madame Tussauds biasanya punya tingkat kemiripan cukup tinggi.

Sebelum Agnez Mo, Presiden Indonesia Pertama Soekarno, Rudy Hartono, Anggun C Sasmi dan Presiden Joko Widodo yang lebih dulu dibuatkan patung lilin.

(Hasyim Ashari)

 
        View this post on Instagram  
 
                  A post shared by AGNEZ MO (@agnezmo)

Tags : #singapura #patung lilin #museum #hongkong #agnes mo
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Minggu 24-11-2024,04:16 WIB

Wanita Global

Terkini