Mudik Gratis 2024 Bersama Perum Peruri, Cek Pendaftaran dengan Kuota Terbatas

Minggu 10-03-2024,13:00 WIB
Reporter : Subroto Dwi Nugroho
Editor : Subroto Dwi Nugroho

JAKARTA, DISWAY.ID - Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) mengadakan mudik gratis 2024 bersama BUMN.

Melalui unggahan akun Instagram@peruri.indonesia, mengajak masyarakat yang ingin musik, namun dana terbatas bisa mudik gratis 2024 bersama Peruri.

" Dalam rangka mewujudkan perjalanan mudik yang aman dan nyaman, Peruri menyelenggarakan Mudik Asyik Bersama BUMN dan Peruri 2024, pada Jumat, 5 April 2024," tulis @peruri.indonesia, Sabtu 9 Februari 2024.

BACA JUGA:Cek! H-1 Pembukaan Mudik Gratis Dishub Jawa Barat, Pantau 11 Rute Tujuannya di Sini

BACA JUGA:Cara Mudah Daftar Mudik Gratis Jasa Raharja 2024 dengan Kereta Api dan Bus, Simak Syaratnya!


Kota tujuan mudik gratis bersama Peruri-@peruri.indonesia/Instagram-

Hal ini merupakan salah satu wujud nyata Peruri untuk berkontribusi dalam kegiatan masyarakat, dengan kuota terbatas hanya 700 kursi.

Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang diamanatkan pemerintah sebagai satu-satunya perusahaan yang mencetak uang rupiah.

Selain itu Peruri mencetak dokumen penting lainnya milik negara berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 6 Tahun 2019. 

Memiliki pengalaman yang panjang di bidang security printing, Peruri saat ini telah meningkatkan kapabilitasnya di bidang security digital dengan menyediakan layanan solusi bisnis digital melalui tiga lini produk yaitu Peruri Sign, Peruri Code dan Peruri Trust. 

BACA JUGA:Cara Daftar Mudik Gratis via Kapal Laut, Kuota Tersedia 9.800 Penumpang dan 4.800 Motor

BACA JUGA:Ikut Program Mudik Gratis Bareng Pemkot Magelang Kuy, Naik Bus Kapasitas 40 Seat, Syaratnya Gampang

Perkembangan pesat Peruri di bidang security digital membuat pemerintah kembali menaruh kepercayaan kepada Peruri untuk membuat dan mendistribusikan meterai elektronik melalui Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 86 Tahun 2021. 

Bermodalkan kompetensi utama sebagai penjamin keaslian, Peruri mampu memberikan jaminan keaslian dan keamanan produk-produk cetakan fisik, serta jaminan autentifikasi terhadap dokumen-dokumen elektronik dan pengguna (user) yang bertransaksi di dunia digital. 

Kini Peruri telah bertransformasi menjadi perusahaan teknologi (technology company) untuk menjadikan ekosistem digital yang aman dan terpercaya bagi masyarakat.

Kategori :