10 Jurusan Sepi Peminat Unair dengan Prospek Karier Cerah, Acuan UTBK SNBT 2024

Minggu 24-03-2024,11:13 WIB
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Editor : Marieska Harya Virdhani

Misalnya, Sosiologi UNAIR berada di peringkat ketiga nasional dan telah terakreditasi internasional.

Nggak cuma mentereng soal prestasi dan akreditasi, Sosiologi UNAIR juga memiliki prospek kerja menjanjikan.

Lulusan jurusan ini berpeluang karier sebagai sosiolog profesional, dosen, guru, manajer perusahaan, konsultan publik, peneliti sosial, jurnalis, tenaga ahli pemerintahan, pengusaha, hingga aktivis partai politik. 

8. Ilmu dan Informasi Perpustakaan

Ada yang pernah mendengar jurusan Ilmu dan Informasi Perpustakaan?

Apa yang ada di benak kalian jika mendengar jurusan tersebut?

Jurusan Ilmu dan Informasi Perpustakaan (IIP) UNAIR menjadi satu-satunya jurusan di Indonesia yang menyatukan dua disiplin ilmu, yaitu Ilmu Perpustakaan dan Ilmu Informasi. 

Lalu, apakah lulusan IIP hanya akan bekerja di perpustakaan? Tentu tidak!

Peluang karier dari jurusan IIP sangatlah luas. Selain bekerja di perpustakaan, tidak sedikit pula lulusan yang bekerja di bidang informasi dan teknologi. Sebab, mereka yang mengambil jurusan IIP juga dibekali kemampuan data analysis dan software coding. 

9. Studi Kejepangan

Siapa yang suka dengan pop culture Jepang? Jika kalian tertarik dengan budaya Negeri Sakura, kalian bisa masuk ke jurusan Studi Kejepangan UNAIR.

Kalian akan mendapat banyak pengalaman jika menjadi mahasiswa Studi Kejepangan UNAIR.

Pasalnya, Studi Kejepangan juga kerap melakukan kerja sama langsung dengan instansi dari Jepang, mulai dari riset hingga magang kerja.

Dengan banyaknya kerja sama dengan pihak luar, maka prospek kerja dari studi kejepangan ini juga terbilang luas.

Apalagi, studi kejepangan memiliki networking luas melalui berbagai asosiasi seperti Asosiasi Pendidikan Bahasa Jepang, Asosiasi Kesusastraan Jepang-Indonesia, hingga Asosiasi Studi Jepang-Indonesia.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS 2023 Ditutup 9 Oktober, Berikut 15 Intansi Pemerintah Kabupaten Sepi Peminat

Kategori :