Adapun peserta dari mobil listrik, antara lain BYD, Chery, Kymco iONEX, Prestige, Rakata, Selis, VinFast, VMOVE, dan ZPT.
BACA JUGA:PB IDI Rekomendasi Pemerintah Mudahkan Akses Vaksin ke Masyarakat Jelang Mudik Lebaran 2024
Sedangkan untuk member dari PERIKLINDO diikuti oleh ABC Lithium, Birubatt, Fast, Keeway EV, MAB, Motoriz, Neta, Seres dan Wuling.
Sementara untuk peserta perusahaan produsen pendukung otomotif listrik ternama, seperti Astra Otoparts, PT Dubbs Energi Teknologi, Exicom, EVI, Gotion High-Tech, Hardy Motor, Hex Up, Naxeon, Powerindo, Power Electronics, SSKTama, Starvo, TL Power, serta Wallbox.
Tak hanya memikat pelaku industri kendaraan listrik tanah air, antusiasme peserta dari luar negeri meningkat dengan tercapainya konfirmasi 50 jumlah peserta overseas yang akan meramaikan PEVS 2024.
BACA JUGA:Covid-19 Intai Pemudik Lebaran 2024, PB IDI Temukan Banyak Kasus Gejala Covid Tak Terlaporkan
Selain itu juga terdapat berbagai program unggulan saat penyelenggaraan acara PEVS 2024, antara lain giat business matching antara kelompok Business to Business (B2B), Business to Government (B2G), beragam topik seminar seputar edukasi ekosistem kendaraan listrik serta ragam hiburan menarik yang dapat dinikmati seluruh kalangan masyarakat.
Tidak ketinggalan acara pendukung lainnya seperti EV Motorcycle Fun Race, Drone Competition, EV Taxi Ride, Miss PEVS 2024, Formula Student Show Off, Parade & Catwalk, Electric Board & Scooter Ride, EV Riding, EV Morning Run, Push Bike Race, Test Drive, Test Ride dan acara lainnya.