Jasa Marga Catat 298 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang Paskah 2024

Sabtu 30-03-2024,17:23 WIB
Editor : Fandi Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 298.370 kendaraan meninggalkan Jabotabek pada H-1 sampai Hari Jumat Agung Tahun 2024 yang jatuh pada periode Kamis-Jumat (28-29 Maret 2024). 

Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (ke arah Merak), GT Ciawi (ke arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (ke arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (ke arah Bandung). 

BACA JUGA:Jasa Marga Prediksi 1,92 Juta Kendaraan Arus Balik Kembali ke Jabotabek pada H+1 Lebaran

BACA JUGA:Jasa Marga Prediksi 1,86 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada H-7 Lebaran

Volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini meningkat hingga 5,25% jika dibandingkan lalu lintas dihari biasanya. 

Kendaraan dari Jabotabek menuju ke tiga arah, dengan mayoritas sebanyak 129.706 kendaraan (43,47%) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 97.131 kendaraan (32,55%) menuju arah Barat (Merak), dan 71.533 kendaraan (23,97%) menuju arah Selatan (Puncak). 

Adapun rinciannya sebagai berikut:

1. Arah timur trans Jawa dan Bandung

- Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 60.370 kendaraan, meningkat sebesar 10,02% dari lalin normal.

- Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 69.366 kendaraan, meningkat sebesar 7,40% dari lalin normal.

BACA JUGA:Jasa Marga Menduga Kecelakaan di GT Halim Terjadi Karena Truk Ugal-ugalan

BACA JUGA:Tangani Tabrakan Beruntun GT Halim, Jasa Marga Fokuskan Evakuasi Korban dan Pengaturan Lalu Lintas

Total lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 129.706 kendaraan, meningkat sebesar 8,60% dari lalin normal 

Sedangkan, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 71.533 kendaraan, meningkat sebesar 2,41% dari lalin normal. 

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. 

Kategori :