BACA JUGA:Ada Uji Coba Starlink di IKN, Menkominfo dan Tony Blair Institute Diskusikan Kerjasama
Biropeg Kejaksaan juga menekankan bahwa kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan untuk masing-masing posisi sangat beragam.
Salah satu posisi yang paling banyak dibuka oleh Kejaksaan adalah posisi Jaksa, diikuti oleh Ahli Pertama Arsiparis, Pranata Hubungan Masyarakat, Penerjemah, Penyuluh Sosial, Pranata Komputer, dan Auditor untuk jabatan fungsional.
Adapun untuk jabatan pelaksana, formasi CPNS Kejaksaan 2024 mencakup operator layanan operasional, pengadministrasian perkantoran, dan pengelola penanganan perkara.
Untuk formasi tenaga kesehatan, Kejaksaan membutuhkan dokter umum, dokter gigi, perawat, bidan, nutrisionis, hingga apoteker.
BACA JUGA:Lirik Lagu The Tortured Poets Department, Kenangan Taylor Swift dengan Matty Healy
Meskipun hingga saat ini Kejaksaan belum merilis syarat resmi untuk mendaftar CPNS 2024, namun berdasarkan pengalaman rekrutmen tahun sebelumnya, terdapat beberapa syarat mutlak yang harus dipenuhi, seperti usia dan tinggi badan.
Berikut merupakan beberapa syarat CPNS Kejaksaan berdasarkan informasi dari tayangan YouTube Kejaksaan RI:
- Berumur minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun pada saat melamar;
- Khusus untuk calon jaksa, umur maksimal 27 tahun;
- Minimal IPK 3.00 (khusus jaksa);
- Pendidikan S1 Hukum (khusus jaksa);
- Belum menikah (khusus jaksa);
- Lulusan SMA sederajat (pelayanan barang bukti dan penjaga tahanan);
- Minimal tinggi badan perempuan 155 centimeter dan laki-laki 160 centimeter (khusus penjaga tahanan);
- Memiliki kemampuan bela diri serta menguasai komputer menjadi nilai tambah (khusus penjaga tahanan).