JAKARTA, DISWAY.ID -- Hore! Pihak promotor resmi merilis harga tiket konser Kim Jae Joong di Jakarta Oktober mendatang.
Lewat akun media sosialnya, pihak promotor merilis seat plan sekaligus harga tiket konser Kim Jae Joong di Jakarta.
Konser ini digelar dalam rangka merayakan 20th Anniversary 2024 Kim Jae Joong dengan tajuk 'FLOWER GARDEN'.
BACA JUGA:Warga Lampung Merapat! Konser Gratis Iwan Fals di Kotabumi 31 Agustus 2024, Cek Lokasinya!
Nantinya, konser tersebut dijadwalkan berlangsung pada 19 Oktober 2024 di ICE BSD Hall 5.
FYI, konser Kim Jae Joong di Jakarta menjadi penantian panjang penggemar di Tanah Air setelah menunggu 12 tahun.
Kim Jae Jong diketahui terkahir kali menyambangi Indonesia pada tahun 2012 dalam rangka jumpa fans yang bertajuk 'Kim Jaejoong 1st Asia Fanmeeting in Jakarta'
Kini, pelantun lagu Glorious Day itu kembali menemui penggemar di Tanah Air Oktober 2024 mendatang.
Harga Tiket Konser Kim Jae Joong di Jakarta
Tiket Konser Kim Jae Joong 'FLOWER GARDEN' di Jakarta dijual dengan kategori dan harga berbeda mulai Rp1,2 juta.
Adapun rincian harga tiket konsernya adalah sebagai berikut:
- ROYALE: Rp3.000.000
- CAT 1 A & B: Rp2.450.000
- CAT 2 A & B: Rp1.950.000
- CAT 3: Rp1.600.000
- CAT 4: Rp1.250.000
BACA JUGA:Intip Perkiraan Harga Tiket Konser YOASOBI di Istora Senayan 26-27 Februari 2025
Perlu diketahui, tiket yang tertera di atas belum termasuk dengan pajak dan biaya admin.