Harga Tiket Konser xikers di Jakarta 2025, Termurah Rp800 Ribu
Harga tiket konser xikers di Jakarta 2025 dijual mulai Rp800 ribu hingga Rp2,2 juta.--Instagram @boxliveasia
JAKARTA, DISWAY.ID - Harga tiket konser xikers di Jakarta 2025 telah dirilis promotor.
Boy group xikers akan menggelar konser bertajuk "Tricky House" di beberapa negara Asia, salah satunya Jakarta.
Kini, promotor telah membagikan detail seat plan, harga tiket, hingga jadwal penjualan tiket.
BACA JUGA:Harga Tiket Overpass Jakarta 2025, Termurah Rp1,3 Juta
"Hadirkan ’2025 xikers WORLD TOUR TRICKY HOUSE : FIRST ENCOUNTER IN ASIA‘! Bersiaplah untuk malam yang penuh dengan penampilan memukau, energi tanpa henti, dan momen tak terlupakan dari @xikers_official, " tulis akun Instagram @boxliveasia dikutip Kamis, 26 Desember 2024.
Harga tiket konser xikers di Jakarta 2025 dijual mulai Rp800 ribu hingga Rp2,2 juta.
Xikers dijadwalkan menggelar konser di Balai Sarbini, Jakarta pada 1 Februari 2025.
Bagi penggemar yang ingin menyaksikan aksi panggung boy group besutan KQ Entertainment jangan lupa untuk mencatat jadwal konser hingga penjualan tiketnya.
Harga Tiket Konser xikers di Jakarta 2025
Tiket konser xikers di Balai Sarbini dijual dengan empat kategori.
BACA JUGA:Prambanan Jazz 2025 Ada Eaj Park, Harga Tiket Mulai Rp400 Ribuan
SVIP menjadi kategori tiket termahal dan diikuti oleh VIP. Untuk kategori Zone A dan Zone B berada di tribune.
Harga tiket konser xikers di Indonesia 2025 dijual mulai Rp800 ribu hingga Rp2,2 juta.
Berikut daftar harga tiket konser xikers di Jakarta 2025.
- SVIP: Rp2.200.000
- VIP: Rp1.500.000
- Zone A: Rp1.000.000
- Zone B: Rp800.000
Harga tiket di atas belum termasuk biaya platform dan biaya admin tiket.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: