Wuling Cloud EV dan BinguoEV Turut Sukseskan Perhelatan HLF-MSP dan The 2nd IAF 2024 di Bali

Jumat 06-09-2024,12:56 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

Selain itu erdapat 100 unit iconic hatchback dari Wuling, BinguoEV dikerahkan sebagai mitra mobilitas para peserta delegasi yang hadir dari berbagai negara.

Kedua produk Wuling EV ini diproduksi di Indonesia dan sudah memenuhi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) lebih dari 40 persen.

Selain menyediakan unit kendaraan, Wuling menghadirkan fasilitas Wuling Jimbaran Pool yang beroperasi 24 jam untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima. 

Tidak hanya sebagai lahan parkir, fasilitas ini juga dilengkapi dengan charging station, car wash, pool management yang terintegrasi dan real time, tenaga pengamanan, sampai dengan tenaga mekanik berpengalaman. 

BACA JUGA:Katalog Promo JSM Alfamidi 6-8 September 2024, Mama Lemon hanya Rp18 Ribuan

BACA JUGA:Kemenhub Siapkan 847 Bus Dalam Pelaksanaan PON XXI di Aceh-Sumut 2024

Wuling juga menyiapkan stasiun pengisian daya listrik (charging station) bagi unit Cloud EV yang tersedia di sentra parkir ITDC untuk mendukung operasional kendaraan listrik Wuling di dalam rangkaian VVIP selama acara berlangsung.

Kontribusi mobilitas ramah lingkungan yang dihadirkan oleh Wuling EV bertujuan untuk menjawab kebutuhan mobilitas para delegasi dan juga VVIP selama kegiatan internasional ini berlangsung. 

Mulai dari airport transport, kemudian Gala Dinner yang digelar pada tanggal 1 September di Intercontinental Bali Resort, Nusa Dua. 

Kategori :