Mundur dari Seskab, Pramono akan Pamitan Langsung dengan Jokowi

Jumat 20-09-2024,16:45 WIB
Reporter : Anisha Aprilia
Editor : Fandi Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - Pramono Anung mengaku akan berpamitan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai mundur dari Menteri Sekretariat Kabinet.

Ia menyatakan akan pamitan langsung dengan presiden seusai kembali dari kegiatan kepresidenan.

BACA JUGA:Pramono Akui Kaget Elektabilitasnya Meningkat Hingga 28,4 Persen

BACA JUGA:Pramono Janji akan Ubah Tarif Tempat Wisata Jika Terpilih Menjadi Gubernur Jakarta

"Saya akan pamit langsung dan saya sudah menyampaikan kepada beliau kalau sekarang kan beliau ada di surabaya, kalau nanti beliau kembali saya akan segera menghadap tapi saya tentunya masih berkomunikasi," kata Pramono di kantor Setkab, Jakarta Pusat, Jumat, 20 September 2024.

Menurut dia, saat ini Jokowi tengah melakukan kunjungan ke Surabaya, Jawa Timur. Pramono akan langsung menemui Jokowi untuk berpamitan apabila sudah kembali ke Jakarta.

"Kalau sekarang kan beliau ada di Surabaya, kalau nanti beliau kembali saya akan segera menghadap. Tapi saya tentunya masih berkomunikasi," jelasnya.

Lebih lanjut, ia mengaku tidak masalah bila Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Sekretaris Kabinet yang baru dari luar PDI Perjuangan, sebagai pengganti dirinya

BACA JUGA:Bertemu Ahok di Simpang Susun Semanggi, Ini Janji Pramono

"Oh nggak apa-apa, ini kan tinggal 20 hari dari sekarang dan saya yakin lah karena Plt-nya sudah ditunjuk maka Plt yang akan menyelesaikan ini," ujarnya.

Seperti diketahui, Pramono menjadi Calon Gubernur Jakarta bersama Calon Wakil Gubernur Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024. 

Pramono mengaku sudah berencana jauh hari untuk pamit dengan Presiden Joko Widodo setelah mengajukan surat pengunduran diri. 

Kategori :