Ini Perbedaan Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Lahir Pancasila, Jangan Keliru!

Selasa 01-10-2024,09:13 WIB
Reporter : Syifa Lulu
Editor : Syifa Lulu

JAKARTA, DISWAY.ID -- Sebagian orang mungkin masih sulit membedaka antara Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Lahir Pancasila.

Kedua peringatan yang berkaitan dengan Pancasila itu, ternyata memiliki latar belakang sejarah yang berbeda.

Selain itu, keduanya juga diperingati pada tanggal yang berbeda.

BACA JUGA:30 Ucapan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober, Penuh Semangat Persatuan dan Perjuangan

BACA JUGA:Link Live Streaming Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2024 Hari Ini, Cek di Sini!

Hari Kesaktian Pancasila diperingati setiap 1 Oktober, sedangkan Hari Lahir Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Juni.

Lantas apa perbededaan Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Lahir Pancasila? Simak informasinya berikut.

Hari Lahir Pancasila

Berdasarkan laman resmi Badan Pembinaaan Ideologi Pancasila (BPIP), Hari Lahir Pancasila diperingati untuk mengenang pidato pertama Presiden Soekarno dalam sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Dalam sidang tersebut, presiden pertama Indonesia ini mengemukakan 'Pancasila' sebagai ide dan gagasan dasar negara.

Presiden Soekarno menyebut terdapat lima dasar negara Indonesia yakni Kebangsaan, Peri Kemanusiaan, Demokrasi, Keadilan Sosial, dan Ketuhanan yang Maha Esa.

BACA JUGA:Teks Ikrar Hari Kesaktian Pancasila 2024 Format PDF yang Dibaca saat Upacara 1 Oktober

Kemudia, gagasan tersebut disempurnakan Panitia Sembilan yang beranggota Mohammad Hatta, Abikoesno Tjokoroseojoso, Agus Salim, Wahid Hasjim, Mohammad Yamin, Abdul Kahar Muzakir, AA MAramis, Achmad Soebardjo, dan Soekarno.

Pancasila akhirnya disahkan pada 18 Agustus 1945 sebagai dasar negara Indonesia. Berikut isi dari Pancasila yang telah disempurnakan Panitia Sembilan.

Pancasila

1. Ketuhanan Yang Maha Esa

2. Kemanusiaan yang adil dan beradab

3. Persatuan Indonesia

4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dan permusyawaratan perwakilan
Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

BACA JUGA:Sekjen Pemuda Pancasila Nilai Munaslub Kadin Ancam Stabilitas dan Misi Besar Prabowo Subianto

Pada tahun 2016 di era Presiden Joko Widodo (Jokowi) Hari Lahir Pancasila ditetapkan sebagai hari besar nasional.

Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni ditetapkan sebagai hari besar nasional melalui Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016.

Selain itu, Jokowi juga menetapkan Hari Lahir Pancasila sebagai hari libur nasional.

Hari Kesaktian Pancasila

Sementara itu, Hari Kesaktian Pancasila diperingati seluruh bangsa Indonesia pada 1 Oktober.

Peringatan ini menjadi momen bersejarah dimana Pancasila dikembalikan sebagai ideologi negara usai pemberontakan Gerakan 30 September Partai Komunis Indonesia (G30S PKI).

Pada peristiwa tersebut, PKI berusaha menggantikan ideologi negara nasinalisme sesuai Pancasila menjadi komunisme dengan melakukan pemberontakan yang dikenal G30S PKI.

PKI yang dipimpin D.N Aidit bersama dengan Pasukan Cakrabirawa yang diketuai Letnan Kolonel Untung Syamsuri melakukan pemberontakan dan menculik serta membunuh perwira tinggi angkatan darat.

Dengan begitu, Hari Kesaktian Pancasila diperngati untuk mengenang jasa pahlawan yang gugur dalam peristiwa G30S PKI.

 

Kategori :