JAKARTA, DISWAY.ID -- Heni Sagara akhirnya klarifikasi usai dituduh sebagai mafia skincare dalam podcast Richard lee dan Oky Pratama.
Heni Sagara mengaku sangat kecewa dengan tuduhan mafia skincare Richard Lee dan Oky Pratama.
Apalagi, menurut dia selama ini hubungannya dengan dr Oky dan dr Richard Lee tidak pernah ada masalah.
BACA JUGA:Bunga Zainal Siap Damai dengan Penipu Rp15 Miliar, Tapi Ada Syaratnya..
BACA JUGA:Tuding Heni Sagara Mafia Skincare, Richard Lee dan Oky Pratama Ternyata Masih Order Produknya
"Saya sangat kecewa. Saya ikhlas perusahaan mereka maju. Saya rasa hubungan dengan mereka sangat baik. Oky bertemu saya pas hamil besar," ujar Heni Sagara, ditemui di Jakarta Pusat, Kamis 17 Oktober 2024.
Bahkan, Heni Sagara mengaku pernah bekerjasama yang baik dengan Richard Lee dan Oky Pratama di bidang kecantikan.
"Sempat ada kerja sama juga dan sangat baik, Richard pun tidak ada masalah dengan saya. Saya menyayangkan kenapa Richard tidak (memilih) bertemu, kenapa jadi fitnah, kenapa tidak ada hati Nurani," ucap Heni.
"Kita kenal dan berhubungan baik. Saya sangat menyesalkan kejadian ini," sambungnya.
Heni juga menyinggung soal kerugian.
BACA JUGA:Profil Biodata Aktor Chen Xing Xu, Pemeran Dokter Tampan di Drama China A Beautiful Lie
Tapi dia belum bisa memastikan total kerugian yang diakibatkan dari masalah ini.
"Kerugian itu sedang saya hitung," tuturnya.
Pihak Heni Sagara juga membantah tudingan soal mafia skincare. Juga isu pencabutan izin apoteker yang menyusul beredar.