JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, menanggapi keputusan kembalinya Luhut Binsar Panjaitan kedalam kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional.
Diketahui, Luhut mengaku ingin pensiun setelah menjabat sebagai menteri koordinator di era Presiden Ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo.
BACA JUGA:Jadi Menteri ESDM Kabinet Merah Putih, Ini Target 100 Hari Kepemimpinan Bahlil Lahadalia
Dia mengaku tidak lagi memiliki keinginan untuk menjadi menteri jika ditawari oleh presiden terpilih pada Pemilu 2024.
Ia mengingatkan bahwa meski Pak Luhut sering menyatakan ingin pensiun, keputusan ini memiliki alasan di baliknya.
"Beliau adalah tokoh Golkar dan kader senior. Kalau ditanya kenapa masuk, nanti tolong kami tidak bisa menjawab karena itu alasannya senior kami Pak Luhut," jelas Bahlil kepada wartawan, Senin, 21 Oktober 2024.
Bahlil juga menegaskan bahwa alasan pribadi tidak dapat diwakili oleh orang lain, menunjukkan keyakinannya akan kontribusi positif dari Pak Luhut untuk ekonomi nasional.
BACA JUGA:2 Skema Kuliah Doktor di SKSG UI, Ini yang Bikin Bahlil Lulus Cepat
"Saya yakin bahwa negara masih membutuhkan pikiran-pikiran besarnya. Pak Luhut punya pikiran yang bagus, dan saya percaya itu sangat diperlukan," tegasnya.
Diketahui, Presiden RI Prabowo Subianto mengangkat Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kabinet Merah Putih periode 2024–2029 di Istana Merdeka, Jakarta, Senin.
Pelantikan Ketua Dewan Ekonomi Nasional berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 139/P Tahun 2024 tentang Pengangkatan Ketua Dewan Ekonomi Nasional ditetapkan pada 20 Oktober 2024.
BACA JUGA:Viral di X Disertasi Bahlil Diduga Plagiat 95%, Dicek Pakai Turnitin Mirip Penelitian UIN
"Dengan nama Tuhan Yang Maha Esa, Presiden RI Prabowo Subianto, terhitung sejak saat pelantikan mengangkat Jenderal TNI Purn. Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional," demikian petikan pernyataan yang dibacakan Deputi Bidang Administrasi dan Aparatur Kementerian Sekretaris Negara Nanik Purwanti.
Sebelum diangkat menjadi Ketua Dewan Ekonomi Nasional, Luhut Binsar Pandjaitan menjabat Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi sejak tahun 2019 pada Kabinet Indonesia Maju.