Imbas Kebakaran Pabrik hingga Tewaskan Karyawan, Disnaker Cek PT Jati Perkasa Nusantara

Rabu 06-11-2024,14:12 WIB
Reporter : Dimas Rafi
Editor : Fandi Permana

BACA JUGA:Cerita Keluarga Rahmat Terakhir Kali Bertemu Sebelum Kebakaran Pabrik Minyak Goreng di Bekasi

"Ini yang terbakar itu kan, barang-barang material yang bahan baku pakan ternak. Karena cukup banyak, memang posisi baru turun barang-barangnya," tutur Namar.

Kebakaran semakin sulit diatasi karena terdapat sisa minyak jelantah atau Crude Palm Oil (CPO) di dalam pakan ternak tersebut.

"Disampaikan oleh manajemen. Jadi itu, bahan pakan ternak itu kan ampas dari CPO. Apa itu namanya CPO, minyak goreng ya, yang jadi bahan pakan ternak," jelasnya.

Api semakin sulit dipadamkan karena material bangunan seperti seng dan baja di area produksi ambruk sehingga menghalangi akses ke sumber api. 

Kategori :