Kebun Binatang Riyadh: Kebun binatang Riyadh menyatukan keajaiban satwa liar dalam satu tempat. Pengunjung akan menikmati pengalaman luar biasa di 6 sub zona dan menyaksikan Panda Merah yang terancam punah untuk pertama kalinya di Timur Tengah..
Sirkus Fontana: Menampilkan tarian air mancur kelas dunia bersama aksi sirkus internasional. Berbagai atraksi yang ditampilkan diantaranya akrobat melawan gravitasi dan aksi sirkus yang luar biasa.
Sekolah Ski Courchevel: Baik pemula atau pemain ski berpengalaman, Sekolah Ski Courchevel menawarkan pelajaran ski dalam suasana wonderland musim dingin yang sempurna untuk keluarga.
BLVD Dolphinarium: Dolphinarium menampilkan pertunjukan baru, kesempatan berenang dengan lumba-lumba, dan program edukatif untuk anak-anak – menjadikannya pilihan tepat untuk liburan sambil belajar bagi anak.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Jakarta untuk Liburan Akhir Tahun 2024
3. Pengalaman Liburan Mewah
Bagi pengunjung yang menyukai pengalaman mewah saat liburan, Riyadh Season menawarkan beberapa pilihan – mulai dari hotel mewah hingga pengalaman berbelanja dan bersantap yang mencerminkan ekslusifitas dan gaya.
Pameran Desainer Dunia: Bagi para penggemar mode, Riyadh Season 2024 menghadirkan Christian Dior Exibition: Designer of Dreams di Al Murabaa National Museum untuk pertama kalinya mulai 21 November 2024 hingga 2 April 2025. Pameran ini merupakan yang ketiga di dunia, sebelumnya hanya dipamerkan di Brooklyn, AS, dan Tokyo, Jepang. Pameran ini akan menampilkan lebih dari 500 gaun vintage Dior, memungkinkan pengunjung mempelajari lebih dalam sejarah salah satu rumah mode paling ikonis di dunia ini.
Riyadh Season juga akan menghadirkan "The 1001 Seasons of Elie Saab," sebuah perayaan 45 tahun warisan Elie Saab di industri mode. Acara eksklusif ini berlangsung pada 13 November dan akan menampilkan koleksi yang dirancang khusus untuk acara ini, memamerkan kreatifitas Saab dan perpaduan antara warisan Arab dengan kemewahan modern.
Penginapan Mewah: VIA Riyadh merupakan salah satu zona ideal bagi mereka yang mencari pengalaman mewah di pusat Riyadh. Dikenal dengan tempat makan dan belanja mewahnya, zona ini juga memiliki hotel mewah yaitu St. Regis.
Hidangan Mewah: Nikmati hidangan lezat di restoran terkenal seperti GYMKHANA, restoran berbintang Michelin dari London, atau Madeo Ristorante dimana terkenal dengan masakan Italia yang otentik. Nikmati pengalaman bersantap terbaik dengan hidangan yang memanjakan setiap selera.
Berbelanja Brand Desainer Dunia: Berbelanja dari brand - brand kelas dunia seperti Dolce & Gabbana, Zegna, Elie Saab, Ashi, Roberto Coin, dan Tom Ford. Surga mode ini menawarkan koleksi mode dan aksesori mewah terbaru.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Jakarta untuk Liburan Akhir Tahun 2024
4. Eksplorasi Budaya dan Kuliner
Baik untuk mengeksplorasi adat kuno atau mencicipi hidangan otentik dari seluruh dunia, Riyadh Season siap memenuhi keduanya.
Boulevard World: Jelajahi beragam budaya berbagai negara di Boulevard World mencakup Saudi, Afrika, Tiongkok, Prancis, Turki, Iran, dan Courchevel. Pengunjung dapat mengenal budaya – budaya tersebut melalui masakan, pakaian tradisional, dan bahkan fauna eksotisnya, menciptakan pengalaman yang imersif.
Pasar Tradisional: Mulai 29 Oktober 2024, Festival Al-Suwaidi tahun ini menampilkan budaya dari 8 negara selama 45 hari, di mana pengunjung dapat merasakan petualangan ke berbagai negara melalui makanan, musik, tarian, dan kerajinan tradisional yang ada di zona ini. Selain itu, Souq Al Awaleen, zona lainnya, adalah pasar tradisional yang menampilkan warisan Saudi, di mana pengunjung dapat berbelanja sekaligus mengenal kerajinan tangan asli, pakaian tradisional, dan rempah-rempah khas Saudi mulai dari 1 Desember 2024.
BACA JUGA:Klaim Saldo DANA Gratis Malam ini 22 November 2024, Cair Rp300 Ribu!