Prabowo Janji di 3-4 Bulan Lagi Bakal Sediakan TV Canggih di Setiap Sekolah

Kamis 28-11-2024,19:49 WIB
Reporter : Annisa Amalia Zahro
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Presiden RI Prabowo Subianto berjanji akan menyediakan televisi di seluruh sekolah di Indonesia.

"Saya akan menempatkan televisi yang cukup canggih di setiap sekolah di seluruh Indonesia," ungkap Prabowo pada Puncak Hari Guru Nasional (HGN) 2024 di Jakarta, 28 November 2024.

BACA JUGA:Presiden Prabowo Juga Kasih Arahan ke Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal PPDB Zonasi

BACA JUGA:Prabowo Perintahkan Kemenhub Segera Turunkan Harga Tiket Pesawat Domestik!

Ia menyebut bahwa televisi tersebut nantinya bisa dimanfaatkan sebagai penunjang pembelajaran.

"Dari layar televisi yang ini, kita akan siarkan pelajaran-pelajaran, semua ilmu yang diperlukan, sehingga tidak ada sekolah di daerah terpencil, tidak ada sekolah yang gurunya kurang, yang tidak bisa menerima pelajaran terbaik untuk anak-anaknya," lanjutnya.

Ia memastikan program ini akan segera terealisasi, bahkan dalam hitungan bulan.

"Insyaallah dalam waktu yang tidak lama lagi. Saya minta sabar, tunggulah kurang lebih 3-4 bulan lagi," tuturnya.

BACA JUGA:Airin Mengaku Sempat Iri Saat Tahu Prabowo Dukung Andra Soni

BACA JUGA:Pengamat Sebut Surat Prabowo Tegaskan Dukungan Nyata untuk Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta!

Tak hanya itu, pihaknya juga telah mengalokasikan dana sebesar Rp17,15 triliun untuk melakukan rehabilitasi, perbaikan, serta renovasi pada 10.440 sekolah negeri dan swasta.

"Dana ini akan dikirim langsung ke sekolah-sekolah (cash transfer) dan nanti sekolah-sekolah akan melakukan swakelola sehingga nilai bantuan tersebut lebih bermanfaat oleh daerah itu," tambah Prabowo.

Melalui skema tersebut, sekolah bisa lebih memberdayakan lingkungan, speerti membeli bahan-bahan bangunan serta mempekerjakan pekerja bangunan dari daerah tersebut.

"Bisa gotong royong, nilai itu bisa lebih bermanfaat dan berhasil untuk dirasakan oleh siswa, guru, dan rakyat setempat," lanjutnya.

BACA JUGA:Muzani: Prabowo Dalam Surat Edaran Soal Ajakan Pilih RK-Suswono Berkapasitas Sebagai Ketum Gerindra

Kategori :