Berapa Harta Kekayaan Orangtua Lady Aurellia? Ayahnya Tajir Pejabat PUPR

Senin 16-12-2024,14:11 WIB
Reporter : Ayu Novita
Editor : Marieska Harya Virdhani

JAKARTA, DISWAY.ID - Ayah Lady Aurellia Pramesti menjadi sorotan terutama harta kekayaan dan jabatannya.  

Kepala Badan Pelaksanaan Jalan Nasional Kalimantan Barat (BPJN Kalbar) PUPR, Dedy Mandarsyah baru-baru ini menjadi sorotan.

Usai salah satu video viral anaknya yang merupakan dokter koas Lady Aurellia Pramesti yang tak terima dengan jadwal jaga akhir tahunnya.

BACA JUGA:Giliran Aliran Dana Rekening Ayah Dokter Koas Lady Selaku Kepala BPJN Kalbar Akan Diusut KPK: Dalami LHKPN

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilansir dari situs resmi elhkpn.kpk.go.id pada, Senin, 16 Desember 2024, Deddy memiliki harta kekayaan senilai Rp9,4 miliar.

Dedy melaporkan harta kekayaannya ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai dirinya dilantik sebagai pejabat di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tepatnya di Direktorat Jenderal Bina Marga.

BACA JUGA:Dokter Tompi Soroti Kasus Keributan Lady Aurellia Pramesti, Minta Agar Buka Usaha

Data kekayaannya itu, ia sampaikan ke KPK pada 14 Maret 2024 lalu. 

Deddy memiliki tiga bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan dengan nilai Rp750 juta. Tanah dan bangunan itu didapatkannya dari hasil sendiri.

Ia juga melaporkan kepemilikan alat transportasi berupa sebuah mobil Honda CRV tahun 2019, senilai Rp450 juta. Mobil itu didapatkannya sebagai hadiah.

BACA JUGA:Curhatan Ibu Lady Aurellia Pramesti Ngaku Punya Jabatan Direktur, Ini Bisnis yang Dimiliki!

Ia juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp830juta, surat berharga senilai Rp670 juta, kas dan setara kas Rp6,7 miliar.

Dari LHKPN itu, diketahui, Deddy tidak memiliki hutang.

Diketahui, kejadian tersebut, bermula ketika Sri Meilina yang merupakan ibu dari Lady Aurellia Pramesti (LAP) bertemu dengan Lutfi untuk membahas ketidakpuasan anaknya soal jadwal jaga dokter koas.

BACA JUGA:Rekaman Ibu Lady Aurellia Pramesti Intervensi Jadwal Koas Anaknya Beredar: Tuding Luthfi Tidak Amanah

Kategori :