JAKARTA, DISWAY.ID - Link dan cara daftar akun SNPMB 2025 untuk siswa dan sekolah harus ketahui.
Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi telah merilis jadwal pendaftaran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025.
Ada beberapa tahapan penting untuk mengikuti seleksi, salah satunya registrasi akun SNPMB 2025 yang wajib dilakukan siswa dan pihak sekolah.
BACA JUGA:Kuota SNPMB 2025: SNPB, SNBT dan Seleksi Mandiri
Sebanyak tiga jalur SNPMB, di antaranya jalur SNBP, jalur SNBT dan jalur mandiri yang dibuka dengan tiga jenjang, yakni sarjana, diploma 4, dan diploma 3.
SNPMB 2025 dibuka untuk siswa kelas 12 SMA/sederajat yang akan lulus pada tahun 2025.
Jadwal Registrasi Akun SNPMB 2025 untuk Siswa dan Sekolah
Sebelum mengetahui link dan cara daftar akun SNPMB 2025, marik simak jadwal registrasi.
Registrasi akun SNPMB siswa dan sekolah memiliki jadwal yang berbeda.
BACA JUGA:Kapan Registrasi Akun SNPMB 2025 untuk Sekolah dan Siswa Dibuka? Catat Tanggalnya
Pihak sekolah dapat melakukan registrasi akun mulai tanggal 6-31 Januari 2025.
Sementara, bagi siswa yang mengikuti jalur SNBP, registrasi akan dibuka mulai 13 Januari-18 Februari 2025.
Namun, untuk jalur SNBT registrasi akun masih dibuka sampai tanggal 27 Maret 2025.
Link Daftar Akun SNPMB 2025 untuk Siswa dan Sekolah
Registrasi akun SNPMB 2025 sangat penting untuk dilakukan.
BACA JUGA:Cek Jadwal SNPMB 2025: Ada Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri
Pasalnya, jika sudah melakukan registrasi, siswa bisa mendaftar ke dua jalur seleksi, Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 dan Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2025.