
“Kami berharap, program ini membantu bisnis menjadi lebih produktif, efisien, dan menjangkau lebih banyak pelanggan di seluruh negeri maupun dunia,” lanjutnya.
Gemini sendiri merupakan AI obrolan bot (chat bot) yang dirancang untuk berinteraksi secara alami dan membantu pengguna dalam berbagai tugas, termasuk meningkatkan kreativitas dan produktivitas.
BACA JUGA:Hasto Telah Ditahan, Dewas KPK Tetap Lanjutkan Laporan Soal Rosa Purbo Bekti
BACA JUGA:Ekonom Soal Danantara: Risiko Transparansi hingga Dampaknya ke APBN
Gemini juga dapat digunakan untuk merencanakan proyek, belajar hal baru, dan berkreasi tanpa batas. Kehadiran gemini di Indonesia menjadi langkah awal Google untuk menghadirkan pengalaman AI yang mudah dipahami untuk masyarakat.
Gemini juga dapat diunduh melalui google Playstore dan Appstore atau web peramban melalui situs https://gemini.google.com/