Sergio Busquets Kecewa dengan Kritikan Banyak Pihak, Indikasi Bakal Hengkang?
Sergio Busquets Kecewa Banyak Dikritik Fans Barcelona-@5sergiob-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Bintang Barcelona Sergio Busquets dilaporkan kesal dengan kritik baru-baru ini yang ditujukan kepadanya.
Pemain berkebangsaan Spanyol itu telah mempertahankan sikapnya untuk ingin meninggalkan Barcelona pada musim panas 2023.
Dilansir dari Mundo Deportivo, Busquets ingin melihat tahun terakhir kontraknya di Camp Nou dan pergi dengan status bebas transfer di musim panas mendatang.
BACA JUGA:Inilah Deretan Pemain Termahal dalam Sejarah Piala Dunia
BACA JUGA:Pengganti Obat Sirup Untuk Anak Diungkap Dinkes Bekasi
Dia tampaknya tertarik pindah ke Liga Amerika, Major League Soccer (MLS), dengan Inter Miami dikatakan sebagai salah satu klub yang tertarik.
Busquets adalah salah satu dari beberapa pemain Barca yang dikritik habis-habisan setelah gagal menang melawan Inter Milan dan Real Madrid.
Busquets secara khusus memberikan bola untuk gol Lautaro Martinez pada menit ke-63 dalam pertandingan penting fase grup Liga Champions melawan Inter pada 12 Oktober
Alih-alih berlari ke posisi semula, pemain nomor 24 Barca itu berlari mundur dan tidak memberikan bantuan apa pun untuk pertahanannya.
BACA JUGA:Tips Jaga Kesehatan Ginjal Pada Anak, Apoteker: Minum Air Putih Jangan Sampai Dehidrasi
BACA JUGA:Harapan Thomas Doll Jika Liga 1 2022 Dilanjutkan, ‘Penonton Berikan Semangat Pada Pemain’
Dengan kesalahannya tersebut, akhirnya membuat Martinez membawa Inter unggul 2-1 pada malam itu.
Pertandingan berakhir 3-3 dan membuat tugas Barca untuk lolos dari grup menjadi tugas yang tidak masuk akal.
Empat hari kemudian, Busquets kembali melakukan kesalahan saat Madrid memimpin di El Clasico.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: