Pep Guardiola Disebut Murka Gegara Kasus Manchester City, Siap-siap Cari Tantangan Baru?

Pep Guardiola Disebut Murka Gegara Kasus Manchester City, Siap-siap Cari Tantangan Baru?

Pep Guardiola dilaporkan murka alias marah besar akibat kasus FFP yang melibatkan Manchester City.-Foto/Instagram/Pepteam-

MANCHESTER, DISWAY.ID -- Manchester City yang tersandung kasus Financial Fair Play (FFP) terancam akan terdegradasi. Pep Guardiola pun akan kabur alias pergi.

The Citizen dilaporkan sejumlah media Inggris telah melanggar lebih dari 100 aturan keuangan.

Hal tersebut tercatat dan diduga dilakukan Man City selama 9 musim sejak 2009/2010 hingga 2017/2018.

BACA JUGA:Terungkap! Ini Alasan Harry Maguire Cs Tolak Keras Mason Greenwood Kembali Masuk Skuad MU

Dalam laporan resmi Premier League, Manchester City terindikasi melanggar sejumlah aturan tersebut.

Sebelumnya City juga tersandung kasus yang sama saat diselidiki oleh UEFA.

Namun City lolos dari hukuman berat setelah mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga.

BACA JUGA:Mantan Pemain Chelsea dan Newcastle, Christian Atsu Ditemukan Masih Hidup Pasca Guncangan Gempa Besar di Turki

Man City Terancam Dihukum Berat

Kini City tak bisa mengelak. Sebab, kasus serupa kali ini ditangani oleh Premier League yang notabene tempat klub tersebut bernaung.

Hasil penyelidikan Premier League dalam empat tahun terakhir menyebut, klub yang dimiliki Sheikh Mansour asal Uni Emirat Arab (UEA) telah melanggar 100 aturan FFP.

Beberapa aspek keuangan disebut telah dilanggar oleh klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu.

Di antaranya aspek finansial klub, renumerasi nilai kontrak, pemalsuan laporan keuangan klub, dan sejumlah peraturan FFP lainnya.

BACA JUGA:Merasa Ditipu! Pep Guardiola Ancam Cabut dari Manchester City

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: