PLN Dinobatkan Jadi Korporasi Terpopuler di Media Arus Utama Versi Serikat Perusahaan Pers

PLN Dinobatkan Jadi Korporasi Terpopuler di Media Arus Utama Versi Serikat Perusahaan Pers

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo (tengah), didampingi jajaran Direksi dan Direktur Utama Subholding PLN, saat memberikan keterangan kepada awak media pada saat Apel Siaga Kelistrikan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Kantor Pusat PLN. Media massa men-pln-

BALI, DISWAY. ID – PT PLN (Persero) menerima penghargaan sebagai korporasi terpopuler di media arus utama 2023 yang diselenggarakan oleh Serikat Perusahaan Pers (SPS) di Bali. 

Penghargaan ini menjadi bukti bahwa layanan PLN semakin baik dan PLN menjadi pilar utama untuk informasi transisi energi di Indonesia.  

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengaku penghargaan ini seharusnya diberikan kepada awak media yang selama ini turut mengawal dan memberitakan transformasi PLN dalam tiga tahun terakhir. 

Ia pun menyampaikan ucapan terima kasihnya atas antusiasme yang tinggi dari para awak media.

BACA JUGA:Mantap! bLU cRU Yamaha Sunday Race dan Shell bLU cRU Yamaha Endurance Festival Digelar di sirkuit Mandalika, Ini Daftar Kelas yang Diperlombakan!

BACA JUGA:Ini Alasan Fabianne Nicole Tetap Bisa Ikut Miss Universe 2023

“Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada rekan-rekan media di seantero negeri atas perhatian besar para awak media pada transformasi PLN dari tahun 2020. Hal ini adalah cambuk bagi PLN agar prestasi yang sudah ditorehkan ini bisa lebih diperkuat dan diperkokoh sehingga PLN ke depan semakin lincah,” ujar Darmawan.

Darmawan mengatakan, kepuasan pelanggan PLN meningkat berkat sistem pelayanan pelanggan yang semakin mudah, cepat dan terintegrasi melalui Super Apps PLN Mobile. 

Aplikasi yang sudah diunduh lebih dari 40 juta pengguna ini dilengkapi berbagai fitur mulai dari layanan pasang baru, tambah daya, dan pengaduan pelanggan yang terintegrasi. 

“Dulu, tidak ada ruang komunikasi antara PLN dan pelanggan. Pelanggan bingung mengeluh ke mana. Kalau telepon, tidak jelas tindaklanjutnya. Sekarang, kita sediakan ruang komunikasi dalam sistem digital. Pelanggan tinggal melaporkan melalui PLN Mobile sehingga respons petugas jadi lebih cepat,” tutur Darmawan.

BACA JUGA:SPBU Meledak! Belasan Orang Tewas dan Puluhan Lainnya Luka Berat

BACA JUGA:Penyebab Sementara Kebakaran Kapal Tegal Diungkap Polda Jateng

PLN juga menyampaikan terima kasih kepada insan pers yang telah mendukung PLN dalam melakukan transisi energi. 

“Kami juga berterima kasih kepada seluruh insan pers. Upaya-upaya kami melakukan transisi energi terus diinformasikan kepada publik. Transisi energi tidak bisa kami lakukan sendiri, kita harus berkolaborasi agar prosesnya bisa berjalan baik. Dan kolaborasi ini tentu membuat kami semakin semangat dalam melakukan transisi energi,” ucap darmawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: