Pendaftaran PPDB Jakarta 2024 Dibuka Hari Ini, Orang Tua Siswa Keluhkan Situs Eror

Pendaftaran PPDB Jakarta 2024 Dibuka Hari Ini, Orang Tua Siswa Keluhkan Situs Eror

Pendaftaran PPDB Jakarta 2024 dibuka serentak 10 Juni.--ppdb.jakarta.go.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Pendaftaran PPDB JAKARTA 2024 dibuka serentak pada hari ini Senin, 10 Juni.

Para CPDB (Calon Peserta Didik Baru) sudah dapat memilih sekolah, baik dari jenjang SD hingga SMA/SMK yang dituju lewat sejumlah jalur penerimaan yang dibuka.

Diketahui, pendaftaran PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) tersebut telah dibuka secara online melalui situs ppdb.jakarta.go.id sejak pukul 08.00 WIB.

BACA JUGA:PPDB DKI Jakarta 2024 Dibuka Serentak Hari ini, Simak Daftar Jalur yang Dibuka dan Cara Pilih Sekolah Tujuan

BACA JUGA:Cara Daftar PPDB Bersama 2024 Jakarta untuk Jenjang SMP, SMA dan SMK Swasta, Peluang Sekolah Gratis!

Adapun jalur pendaftaran yang dibuka pada hari ini, sebagai berikut:

  • Afirmasi Prioritas Pertama (Anak Asuh Panti, Anak Tenaga Kesehatan yang meninggal Dunia dalam Penanganan Covid-19, dan Anak Penyandang Disabilitas)
  • Perpindahan Orang Tua/Wali dan Anak Guru/Tenaga Kependidikan
  • Zonasi (SD)
  • Prestasi Akademik dan Non Akademik (SMP-SMA/SMK)

BACA JUGA:Disdik Jabar Pastikan Siswa Tetap Bisa Daftar Sekolah Online, Ini Alternatif Website PPDB Error!

BACA JUGA:Cara Cek Nomor Sidanira untuk Daftar PPDB Jakarta 2024, Simak Ulasannya!


Keluhan komentar orang tua siswa terkait situs PPDB Jakarta 2024 yang eror.-@disdikdki-Instagram

Sayangnya, baru hari pertama dibuka sejumlah keluhan hadir dari orang tua siswa yang ingin mendaftarkan anaknya ke sekolah tujuan melalui situs resmi PPDB Jakarta.

Hal ini diketahui dari banyaknya komentar keluhan di akun Instagram resmi @disdikdki pada Senin, 10 Juni 2024.

Terlihat beberapa orang tua siswa mengeluhkan situs website PPDB eror sehingga tidak dapat mengakses pilihan sekolah.

"Website eror min..kode keamananya ko ga ada kacau nih," kata netizen yang dikutip dari akun Instagram @disdikdki.

"Gmna mau daftar situsnya kek situs yg dibuat anak SD lemot bgt,"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: