Catat! Jadwal Tes SKD PKN STAN 2024 dan Materi yang Akan Diuji
Jadwal dan materi tes SKD PKN STAN 2024.--pknstan.ac.id
JAKARTA, DISWAY.ID - Berikut jadwal tes seleksi kompetensi dasar (SKD) Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (PKN STAN).
Sebelumnya, hasil seleksi administrasi penerimaan mahasiswa baru PKN STAN 22024 sudah diumumkan pada 28 Juni 2024.
Peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi selanjutkan akan mengikuti tes SKD yang mulai dilaksanakan pada Agustus 2024.
BACA JUGA:Cek Link Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PKN STAN 2024, Ada Namamu?
Seleksi ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kemampuan dasar akademik dan non akademik calon mahasiswa baru PKN STAN.
Nantinya, lokasi pelaksanaan tes SKD akan diinformasikan pada 14 Juli 2024 mendatang melalui laman resminya di link https://spmb.pknstan.ac.id/
Jadwal Tes SKD PKN STAN
Tes SKD PKN STAN akan digelar selama sepekan mulai tanggal 1-6 Agustus 2024.
Sementara itu, lokasi tes akan diumumkan menyusul pada 14 Juli 2024 mendatang.
BACA JUGA:Link Hasil Pengumuman PPDB Jabar 2024 Tahap 2, Buruan Cek Lolos atau Tidak!
Untuk mempersiapkan tes, calon mahasiswa perlu mengetahi apa saja materi yang akan diuji pada seleksi SKD.
Adapun materi SKD juga telah diatur dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Nomor 144 Tahun 2024.
Materi SKD yang diuji meliputi:
- Tes Karakteristik Pribadi (TKD)
- Tes Intelegensia Umum (TIU)
- Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).
Waktu pengerjaan SKD sendiri adalah 100 menit untuk 110 soal yang terdiri dari 45 soal TKD, 35 soal TIU, dan 30 soal TWK.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: