MU Resmi Umumkan Pemain Termahalnya, Manuel Ugarte: Ayo Menangkan Banyak Trofi!
Manchester United akhirnya resmi memperkenalkan pemain termahalnya dari Paris Saint-Germain (PSG), Manuel Ugarte dengan mahar Rp1,03 triliun-Dok. Man United-
LONDON, DISWAY.ID -- Manchester United (MU) akhirnya resmi memperkenalkan pemain termahalnya, Manuel Ugarte.
Ugarte sukses didatangkan Setan Merah setelah negosiasi panjang dengan Paris Saint-Germain (PSG).
Melansir GOAL, Sabtu, 31 Agustus 2024, pemain timnas Uruguay itu dibeli MU senilai 51 juta Pounds.
BACA JUGA:Pemenang dan Pecundang Kedatangan Manuel Ugarte Bergabung ke Manchester United
Jika dikonversikan, maka biaya transfer Ugarte dari PSG mencapai Rp1,03 triliun.
Tak heran, rekrutan terbaru MU ini menjadikan Ugarte pemain termahal di bursa transfer musim ini.
Adapun, mantan pemain Sporting Lisbon itu akan menandatangani kontrak selama lima tahun hingga Juni 2029 dengan opsi perpanjangan 1 tahun.
BACA JUGA:Rekap Bursa Transfer Liga Inggris 30-31 Agustus 2024: Sterling dan Sancho Tukar Nasib!
Apa Ambisinya?
Manuel Ugarte resmi gabung Manchester United-Dok. Man United-
Melansir laman resmi Man United, Ugarte menggambarkan dirinya sebagai pemain yang amat ambisius.
Ia merasa cocok dengan klub asal Manchester, Inggris tersebut karena proyek ambisius musim ini.
"Perasaannya sangat luar biasa bisa bergabung dengan klub terhebat ini, salah satu tim yang dikagumi di seluruh dunia," buka Ugarte.
"Proyek yang ditawarkan klub kepada saya sangat menarik, Manchester United adalah klub yang ambisius dan saya adalah pemain yang ambisius," akunya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: