Segini Harta Kekayaan Manoj Punjabi, CEO MD Entertainment yang Bakal Akuisisi NET TV Rp1,6 Triliun

Segini Harta Kekayaan Manoj Punjabi, CEO MD Entertainment yang Bakal Akuisisi NET TV Rp1,6 Triliun

Harta Kekayaan Manoj Punjabi yang akan mengakuisisi NET TV.-@manojpunjabimd-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Pengusaha industri perfilman sekaligus CEO rumah produksi MD Entertainment, Manoj Punjabi berencana akan mengakuisisi PT NET Visi Media Tbk. (NVM).

Adapun, PT MD Entertainment (FILM) akan mengakuisisi sebesar 80,05 persen saham emiten kanal televisi NET TV dengan nilai transaksi mencapai Rp1,65 triliun.

Di satu sisi, akuisisi ini bertujuan untuk meningkatkan penjualan dan pengembangan bisnis.

BACA JUGA:Harta Kekayaan Benny Laos, Cagub Maluku Utara yang Tewas akibat Ledakan Speedboat

Tak hanya itu, Sekretaris Perusahaan Film ini juga menjelaskan jika transaksi tersebut akan berdampak pada perbaikan kinerja dari NET TV.

Dengan adanya akuisisi ini, Manoj akan makin berjaya di bidang perfilman.

Pengusaha berusia 51 tahun ini memang telah sukses di dunia binis perfilaman, bahkan namanya termasuk ke daftar orang terkaya di RI.

Menurut Forbes, Manoj yang merupakan keturunan India ini memiliki harta kekayaan mencapai US$1m4 miliar atau setara dengan Rp21, 84 triliun.

Di akhir tahun lalu, Manoj telah menduduki posisi ke-32 orang terkaya di dunia.

BACA JUGA:Segini Harta Kekayaan Ahmad Muzani yang Jadi Ketua MPR 2024-2029, Paling Besar dari Aset Tanah Bangunan!

Tak hanya itu, ia juga menjadi salah satu konglomerat termuda terkaya di Indonesia.

Bersama dengan istrinya, Shania dan orang tuanya Dhamoo dan Sunita mendirikan MD media, sebuah pelopor perusahaan studio film yang terdaftar di Indonesia MD Pictures.

Di mana, perusahaan go public pada tahun 2018 ini sukses menggalang dana senilai Rp274,63 miliar.

Lalu, ada produksi hiburan China Tencent juga membeli 14,6 persen saham di bulan Oktober tahun 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads