La Nina sudah Aktif di Indonesia, BMKG Waspadai Potensi Bencana

La Nina sudah Aktif di Indonesia, BMKG Waspadai Potensi Bencana

BMKG minta masyarakat waspada terhadap potensi bencana imbas fenomena La Nina yang sudah aktif dengan status lemah di Indonesia,-vecstock-Freepik

BACA JUGA:Prakiraan Hujan BMKG di 34 Wilayah Indonesia Hari Ini, Sabtu 2 November 2024: Awas Angin Kencang!

Menurut Dwikorita, pemerintah harus meningkatkan optimalisasi fungsi infrastruktur sumber daya air pada wilayah urban atau yang rentan terhadap banjir.

Selain itu, perlu dipastikan juga keandalan operasional waduk, embung, kolam retensi, dan penyimpanan air buatan lainnya untuk pengelolaan curah hujan tinggi saat musim hujan serta penggunaannya di musim kemarau.

BMKG Ungkap Wilayah Potensi Banjir di Bulan November 2024

Sementara itu, Deputi Meteorologi BMKG Guswanto mengatakan saat ini sejumlah wilayah Indonesia, khususnya di Sumatera, Sebagian Kalimantan, dan Sebagian Jawa bagian tengah hingga barat telah memasuki musim hujan.

Sedangkan, wilayah Pulau Jawa lainnya diprediksi bakal memasuki musim hujan pada dasarian II November 2024.

BACA JUGA:Waspada! La Nina Mulai Hantam Indonesia, BMKG Peringati Potensi Bencana Hidrometeorologi

Memasuki musim penghujan, Guswanto menyebut sudah ada beberapa bencana yang terjadi, seperti banjir dan tanah longsor.

"Beberapa kejadian bencana hidrometeorologi sudah terjadi seperti banjir dan tanah longsor yang terjadi di Bogor dan Sukabumi Jawa Barat," kata Guswanto.

Dalam unggahan di media sosial Instagram, BMKG merilis beberapa wilayah yang berpotensi mengalami curah hujan tinggi yang disertai potensi banjir yang berlaku untuk dasarian I November atau 10 hari pertama bulan ini.

BMKG mengklasifikasikan peringatan curah hujan tinggi dan potensi banjir dibagi dengan status 'Waspada', 'Siaga', dan 'Awas'.

Berikut daftar wilayah Indonesia yang berpotensi banjir di bulan November 2024.

Status Waspada

  • Sebagian kabupaten/kota di Sumatera Utara
  • Sumatera Selatan
  • Bengkulu
  • Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Jawa Timur
  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Selatan

Status Siaga

  • Beberapa kabupaten/kota di Sumatera Selatan
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • Jawa Timur
  • Bali
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Timur
  • Nusa Tenggara Timur
  • Sulawesi Selatan

Status Awas

  • Beberapa kabupaten/kota di Banten
  • Jawa Barat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads