Talenta Papua Getarkan IRAK! Top Skor Mutiara Timur Masuk Timnas Indonesia, Graham Arnold Dibuat Panik
Talenta Papua Getarkan IRAK! Top Skor Mutiara Timur Masuk Timnas Indonesia, Graham Arnold Dibuat Panik-@simon_tahamata_-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Dipantau Simon Tahamata, talenta Papua layak gabung skuad Garuda. Pelatih Irak kirim mata-mata demi pantau kekuatan baru Timnas Indonesia.
Satu lawan FIFA Match Day Timnas Indonesia resmi mundur. Statistik mengerikan Calvin Verdonk rajai Eredivisie Belanda.
Kabar mengejutkan datang dari Timnas Kuwait yang mengundurkan diri untuk menghadapi timnas Indonesia di FIFA Match Day pada September 2025.
Awalnya Kuwait dijadwalkan menghadapi skuad Garuda pada 5 September 2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.
Selepas itu, Jay Idzes dan kawan-kawan baru akan melawan Lebanon.
BACA JUGA:Mauro Zijlstra dan Miliano Jonathans Dapat Restu DPR, Selangkah Lagi Bela Timnas Indonesia
Pertandingan tersebut digelar selang 3 hari setelahnya atau pada 8 September 2025.
Namun secara mendadak Kuwait membeli untuk membatalkan rencana tersebut.
Ketum PSSI, Erick Thohir menjelaskan bahwa dirinya tidak mengetahui alasan pasti mundurnya Timnas Kuwait.
"Kami sudah dapat surat konfirmasi dari Kuwait. Mereka tidak hanya mundur bermain di Indonesia, tapi di turnamen di UAE. Jadi saya tidak tahu kenapa mereka, karena jelas mereka sudah ada black and white-nya untuk ikut di Indonesia dan UAE. Saya tidak tahu apakah ada isu internal. Saya tidak mau ikut campur," ujar Erick Thohir.
Dengan mundurnya Kuwait, kini hanya tersisa satu lawan Timnas Indonesia untuk FIFA matud September 2025, yakni Timnas Lebanon.
Erick Thohir menegaskan bahwa Jay Idzes dan kawan-kawan tetap akan menyiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk melawan Lebanon.
Sebab mereka membidik hasil maksimal meskipun sekedar laga uji coba.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: