Timnas Indonesia Tambah Kiper Jelang Lawan Arab Saudi dan Irak, Nadeo Gantikan Emil Audero dan Maarten Paes?

Timnas Indonesia Tambah Kiper Jelang Lawan Arab Saudi dan Irak, Nadeo Gantikan Emil Audero dan Maarten Paes?

Timnas Indonesia resmi menambah satu nama baru, Nadeo Argawinata untuk memperkuat skuad menghadapi Arab Saudi dan Irak di round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asi-Tangkapan layar Instagram@nadeowinata-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Timnas Indonesia resmi menambah satu nama baru, Nadeo Argawinata untuk memperkuat skuad menghadapi Arab Saudi dan Irak di round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Nadeo yang berasal dari klub Borneo FC dipanggil, dan akan menyusul ke Arab Saudi sebagai penjaga gawang tambahan, bukan pengganti.

Manajer Timnas, Sumardji, menegaskan bahwa pemanggilan Nadeo hanya untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang bisa terjadi.

BACA JUGA:Pelatih Timnas Irak Mumet Jelang Lawan Indonesia: Legenda Singa Mesopotamia Sentil Graham Arnold, Kualitas Pemain Dipertanyakan

BACA JUGA:AC Milan Tertarik Rekrut Robert Lewandowski, Barcelona Bidik Julian Alvarez Pengganti 'Lewangoalsk'

Terutama karena dua kiper utama, Emil Audero dan Maarten Paes, sebelumnya sempat dikabarkan mengalami cedera ringan.

“Nadeo berangkat hari ini (Kamis, 2 Oktober 2025) pukul 15.00 WIB. Tidak bareng dengan pemain lain yang berangkat pukul 11.50 WIB karena keputusan baru kami sampaikan semalam,” kata Sumardji di Bandara Soekarno-Hatta kepada media.

Dengan bergabungnya Nadeo, skuad asuhan Patrick Kluivert kini berjumlah 29 pemain.

Tiga penjaga gawang lainnya yang sudah dipanggil adalah Emil Audero, Maarten Paes, dan Ernando Ari.

“Tidak ada yang digantikan. Nadeo hanya tambahan,” tegas Sumardji.

BACA JUGA:Adrian Wibowo dan Ivar Jenner Masuk Daftar Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri Panggil 32 Pemain Jelang SEA Games 2025

BACA JUGA:HYDROPLUS Soccer League: 90 Tim Sepak Bola Putri U-15 dan U-18 Bakal Berlaga di Empat Kota

Persiapan Timnas Indonesia Menuju Dua Laga Krusial

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi dua laga krusial Grup B melawan Arab Saudi, pada Kamis 9 Oktober 2025 (00.15 WIB), dan Irak pada Minggu 12 Oktober 2025 (02.30 WIB)

Laga ini sangat menentukan peluang Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads