Begini Cara Kerja Sistem MLFF, Auto Percepat Transaksi di Pintu Tol Tanpa Sentuh dan Anti Macet!

Selasa 17-05-2022,13:20 WIB
Reporter : Risto Risanto
Editor : Risto Risanto

JAKARTA, DISWAY.ID - Sistem E-toll akan segara berakhir pada akhir 2022 dan sepenuhnya akan digantikan oleh sistem Multi Lane Free Flow (MLFF).

Informasi pencabutan E-toll tersebut marak beredar di jejaringan aplikasi pesan lintas platfor smartphone.

Bahkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) juga membenarkan akan diterapkannya sistem MLFF.

BACA JUGA:Tindakan Imigrasi Singapura kepada Abdul Somad Diprotes Keras, PKS: Sesukanya Perlakukan Tokoh Sekaliber UAS

BACA JUGA:Putri KW Menang, Indonesia Balik Unggul 2-1 atas Vietnam

Tujuan MLFF diterapkan adalah agar nantinya mempercepat transaksi di pintu tol karena memakai teknologi tak perlu sentuh (nirsentuh).

Lantas, apa sih yang dimaksud MLFF dan bagaimana cara kerjanya saat berada di depan pintu toll?

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menjelaskan bahwa pihaknya sudah memulai konstruksi transaksi tol menuju sistem MLFF.

Hal tersebut dilakukan demi dapat mendorong peningkatan kualitas layanan jalan tol di Indonesia.

BACA JUGA:264 Tentara Terakhir Ukraina di Mariupol Menyerah ke Pasukan Rusia

BACA JUGA:Bareskrim Polri Sita Uang Sponsorship Rp 1,5 Miliar dari Persija, Madura United dan Bhayangkara FC

“Sistem ini ditargetkan siap diterapkan pada akhir tahun 2022 pada 40 ruas tol di Pulau Jawa dan Bali,” tulis akun Instagram Kementerian PUPR, dikutip pada Selasa 17 Mei 2022.

MLFF sendiri merupakan transaksi pembayaran tol yang dilakukan dalam kecepatan normal, tetapi dengan menggunakan teknologi nirsentuh (tanpa sentuh).

“Sistem MLFF ini merupakan inovasi berupa sistem pembayaran nontunai nirsentuh yang menciptakan efisiensi, efektivitas, keamanan, dan kenyamanan dalam melakukan transaksi pembayaran jalan tol di Indonesia.

Sementara itu, Kepala BPJT Danang Parikesit menuturkan sistem MLFF ini akan berlangsung dengan skema pembagian gerbang tol.

Kategori :