JAKARTA, DISWAY.ID - Meskipun pabrikan yang satu ini terlihat tidak begitu agresif dalam memperkenalkan mobil listriknya, namun secara mengejutkan Honda Motor Co., Ltd mengumunkan rencana visi elektrifikasinya.
Pengumuman ini disampaikan pada Selasa 12 April 2022 lalu di Tokyo Jepang dan disampaikan langsung oleh Toshihiro Mibe, Director, President and Representative Executive Officer Honda Motor Co., Ltd.
Tak tanggung-tanggung 30 mobil listrik Honda bakal banjiri pasar otomotif dunia pada tahun 2030 secara global.
Tentunya peluncuran 30 mobil listrik Honda dilakukan secara bertahap dan terdiri dari berbagai model mulai dari mini electric vehicle (EV), komersial hingga model-model di segmen premium, dimana Honda merencanakan jumlah volume produksi lebih dari 2 juta unit per tahun.
Adapun pada tahun 2026, Honda akan mulai mengaplikasikan Honda e yang merupakan sebuah platform EV dengan menggabungkan platform perangkat keras dan perangkat lunak.
Melalui kerjasama dengan GM, Honda berencana untuk memperkenalkan EV yang lebih terjangkau pada tahun 2027, dengan biaya serta rentang harga yang kompetitif dibanding kendaraan bermesin bensin.
BACA JUGA: Kebakaran Mall Tunjungan Plaza, Niat Nonton Film Malahan Nonton Kebakaran dan Shooting Pakai HP
Sedangkan untuk pemasaran pertama Honda akan menyasar mulai dari kawasan Amerika Utara.
Rencana dari Honda Motor Co., Ltd tentang visi elektrifikasinya di masa depan ini disampaikan dalam sebuah konferensi pers yang diadakan di Tokyo, Jepang.
Dalam pernyataan resminya, Honda berusaha untuk menjadi perusahaan yang berfungsi sebagai sumber kekuatan dalam mendukung mobilitas masyarakat di seluruh dunia.
BACA JUGA: Bau Hangus Masih Meyengat Usai Si Jago Merah 'Menjilat' Tunjungan Plaza Surabaya
Honda juga menyampaikan, sebenarnya dalam beberapa tahun terakhir, Honda terus mempercepat upaya elektrifikasi dan persiapan untuk energi terbarukan lainnya.
Sebagai produsen unit daya terbesar di dunia dengan penjualan tahunan sekitar 30 juta unit termasuk produk sepeda motor, mobil, power product, outboat motor, dan pesawat terbang.
BACA JUGA: Tunjungan Plaza Terbakar saat Buka Puasa, Warga Berhamburan Lihat Kepulan Asap Hitam