Ternyata Putri Candrawathi Pinjam Nama Ajudan Ferdy Sambo untuk Buka Rekening Bank: Kalau Yosua...

Rabu 14-09-2022,09:50 WIB
Reporter : Risto Risanto
Editor : Risto Risanto

JAKARTA, DISWAY.ID - Kuasa hukum Bripka Ricky Rizal atau Bripka RR, yakni Erman Umar mengungkap fakta soal Putri Candrawathi.

Erman Umar menuturkan bahwa Putri Candrawathi telah meminjam nama-nama ajudan suaminya, Irjen Ferdy Sambo untuk membuka rekening bank.

Hal tersebut diungkap Erman Umar sebagai bentuk respons terhadap isu rekening membengkak dari para ajudan Ferdy Sambo pasca Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat terbunuh.

BACA JUGA:Bursa Capres 2024, Anies Baswedan Jadi Rebutan Partai NasDem: 'Anies Menerima, Ya Diusulkan NasDem'

BACA JUGA:Terbongkar! Pengacara Bripka RR Sebut Putri Kuasai Rekening Brigadir J Hingga Ratusan Juta, Ternyata...

"Kalau masalah rekening saya dengar itu bukan rekening pribadi masing-masing (ajudan)," kata Erman, di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta pada Selasa 13 September 2022.

Sebagai contoh, Erman menjelaskan bahwa Putri membuat rekening atas nama Ricky Rizal untuk keperluan rumah tangga di Magelang, Jawa Tengah.

Putri melakukan hal itu karena disebabkan Bripka RR bertugas serta bertanggung jawab atas kediaman atasannya yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah.

Sementara itu Putri juga menggunakan nama Brigair J untuk membuka rekening bank dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga di Jakarta.

BACA JUGA:21 Tahun Membela Persija Jakarta, Ismed Sofyan Pamit Berpisah!

BACA JUGA:Wapres Ma'ruf Amin Beri Arahan, Siap Atasi Kemiskinan dengan Terobosan Ini

"Kalau Yosua untuk kebutuhan rumah tangga yang di Jakarta kali ya, di rumah Saguling, Duren Tiga," tukas Erman.

Erman menyebut bahwa Putri sudah membuat rekening itu sejak tahun 2021 dan sepenuhnya dari kartu ATM atau layanan m-banking digunakannya juga.

Bahkan Erman mengatakan kliennya atau Bripka RR sama sekali tidak menggunakan rekening yang dibuat Putri itu.

Pusat Pelaporan dan analisis transaksi Keuangan (PPATK) telah menyerahkan hasil analisis terkait dugaan transaksi mencurigakan dari rekening Brigadir J ke penyidik Bareskrim Polri.

Kategori :