Dalam pertemuan tersebut mental masing-masing saksi bakal diuji, namun pengacara keluarga Brigadir J, Martin Lukas Simanjuntak mengatakan, seluruh keluarga telah siap secara mental untuk bertemu Ferdy Sambo.
BACA JUGA:Ronaldo Pamer Skill 'Muter-muter' Ala Antony, Endingnya Malah Kacau!
“Keluarga Brigadir J baik orang tua, ayah ibu, tante, lalu kekasih, sudah sangat siap secara mental (bertemu Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi),” ujar Martin, dilansir dari PMJ NEWS, 30 Oktober 2022.
Martin menuturkan, keluarga Brigadir J akan memberikan kesaksian di persidangan nanti sesuai dengan apa yang mereka ketahui dari mendiang ketika masih hidup.
“Mereka akan menjelaskan apa yang mereka ketahui, yang mereka lihat, yang mereka dengar, yang mereka saksikan dan apa aja petunjuk-petunjuk selama almarhum hidup pada saat persidangan nanti tanggal 1 November 2022,” jelasnya.
BACA JUGA:Anies Pantas Didampingi Aher, Jubir PKS Ungkap Alasannya
BACA JUGA:Geram! Keterangan Saksi Susi Selalu Tidak Tahu dan Berubah, Hakim: Anda Berbohong Bisa Dipidana Loh!
Kesaksian Susi
Susi asisten rumah tangga (ART) Ferdy Sambo hadir dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) hari ini Senin 31 Oktober 2022.
Namun hakim tampak 'murka' saat Susi buat pengakyan dalam persidangan.
Pasalnya pengakuan Susi dianggap selalu berubah-ubah dan membingungkan hakim.
BACA JUGA:Sebelum Muncul Nama Aher Terungkap Ada 5 Nama Dari PKS, Siapa Saja?
Beberapa kali, Susi juga sering menjawab tidak tahu dan lupa ketika ditanya hakim.
“Kenapa Saudara Putri pindah (dari rumah Bangka ke rumah Saguling)?” tanya hakim ke Susi di PN Jaksel, Senin 31 Oktober 2022.
“Saya tidak tahu,” ucap Susi.
“Tidak tahu atau tidak mau tahu?” tanya hakim.