"Baru tujuh hari berdagang, enam harinya tidak kenapa-kenapa. Keterangan korban, saat saya interogasi, kata dia waktu makan itu ada yang beda rasanya. Tapi kita harus uji dulu Hasilnya belum keluar," ucap Kompol Nazirwan.
BACA JUGA:83,5 Persen Warga Jakarta Puas, Anies: Rakyat Melihat Kenyataan
Tenaga kesehatan Puskesmas Ulujami juga telah mengambil sampel jajanan dari para pedagang kaki lima (PKL) untuk diperiksa di laboratorium kesehatan daerah (Lapkesda).
Namun, hasil dari pemeriksaan uji sampel sejumlah jajanan di MTs Darussalam itu belum keluar.
"Hasil koordinasi dengan kepala puskesmas hasil (uji sampel jajanan) belum keluar," kata Nazirwan.