Alasan Irjen Fadil Doakan Brigjen Hendro Jadi Kapolda Metro Jaya

Selasa 01-11-2022,17:33 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID- Ada momen menarik disaat peresmian Gedung K-9 Unit Satwa di Petamburan, Jakarta Pusat, Senin 31 Oktober 2022, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M Fadil Imran mendoakan Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Hendro Pandowo bisa menggantikan posisinya nanti.

"Pak Hendro, siap-siap jadi Kapolda Metro Jaya, teruskan ya Pak Hendro," ujar Irjen Fadil dalam sambutannya, Senin 31 Oktober 2022 kemarin.

BACA JUGA:Gelar Perkara, Bareskrim Polri Dalami Kasus Gagal Ginjal Akut

BACA JUGA:Bukan Manusia! Messi Terbukti Lebih Baik dari Ronaldo, Rekor Ini Buktinya Segalanya

Menanggapi ‘kode’ dari Kapolda Metro Jaya tersebut, Brigjen Hendro pun memberikan respon rendah hati terkait isyarat tersebut.

"Saya sudah bersyukur menapaki jenjang karir hingga saat ini menjadi Wakapolda Metro Jaya," kata Brigjen Hendro kepada wartawan, Selasa 1 November 2022.

Sebelum itu, di kesempatan yang sama, Irjen Fadil bercerita soal harapannya agar Polda Metro Jaya bisa memaksilkan kemampuan anjing pelacak dalam membantu mengungkap kasus.

BACA JUGA:Laporan Akhir Rekomendasi Komnas HAM terkait Kanjuruhan Diumumkan Besok

BACA JUGA:Cerita Reza Pertama Kali Berkenalan dengan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi

Terutama pada pengungkapan kasus narkoba seperti Kepolisian di negara lain, salah satu contohnya adalah NYPD (Newyork Police Departement) di Amerika Serikat.

"Polda Metro Jaya harus mampu dan terampil dalam melaksanakan teknik maupun taktik pelacakan dengan menggunakan anjing pelacak untuk memperkuat proses surveilance, dan patroli kepolisian seperti di negara-negara maju lainnya," terang Irjen Fadil.

BACA JUGA:Ditahan, Nikita Mirzani Tulis Pesan Menyentuh dari Dalam Penjara, 'Saya Hanya Pencari Keadilan'

BACA JUGA:Mendengar Putranya Dibunuh Ferdy Sambo, Rosti Simanjuntak : Hancur Hati Saya Bu..

Ia pun sadar tidak akan selamanya jadi Kapolda Metro Jaya, sehingga jika sudah tak menjabat lagi Irjen Fadil berharap mimpinya soal memaksimalkan anjing pelacak dan mengapresiasi si anjing ini bisa diteruskan oleh Brigjen Hendro yang didoakannya untuk bisa menjadi Kapolda Metro Jaya.

"Jadi, saya ingin mengapresiasi, dan mengantar satwa ini, anjing pelacak ini sampai ke peristirahatan terakhir, diperlakukan sebagai hero, menjaga warga Jakarta. Mudah-mudahan mimpi saya ini bisa terwujud kedepan ya, Pak Hendro," pungkasnya.

Kategori :