JAKARTA, DISWAY.ID - Polda Metro Jaya menyebut telah terima surat kegiatan reuni 212 di Masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang berlangsung mulai dinihari 2 Desember nanti.
Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan kegiatan tersebut rencananya berlangsung di dalam masjid dengan estimasi 10.000 orang.
"Jadi untuk 212 surat yang disampaikan Polda Metro itu akan dilaksanakan di Masjid At-Tin kemudian untuk acaranya istigosah kubro Indonesia bershalawat," katanya kepada awak media, Kamis 1 Desember 2022.
"Sedangkan estimasi jamaah yang akan dari panitia reuni itu 10.000 orang. Ketua panitia reuninya KH Abdul Qohar Al Qudsy. Kemudian kegiatan ini yang mereka sampaikan seputar keagamaan dan juga tempatnya di dalam masjid," tambahnya.
BACA JUGA:Jurnalistik Beperan Sukseskan G20 Bali, Johnny G Plate: Hasil dari Kolaborasi!
Pihaknya mengaku akan mengawal dan menjaga keamanan saat kegiatan tersebut berlangsung nantinya.
"Pihak Polda Metro untuk kegiatan itu tentu akan mengawal dan menjaga terhadap keamanan," ungkapnya.
Selain itu dalam pengamanannya, Polda Metro Jaya akan menerjunkan 310 personelnya dan akan ditambah personel dari Polres Jakarta Timur (Jaktim).
"Kita juga sudah siapkan kekuatan di lokasi acara di Masjid At-Tin sebanyak 310 personel ditambah dari polres Jaktim," tuturnya.
Selain untuk mengamankan berlangsungnya acara. Pihak Polda Metro Jaya disebut akan mengatur lalu lintas sekitar masjid tersebut.
"Disitu kita pasti akan membantu terkait dengan kelancaran acara khusunya arus lalu lintas," terangnya.
BACA JUGA:Demo Aliansi Mahasiswa Papua Ricuh, Kabag Ops Polres Jakpus Terluka