AUSTRALIA, DISWAY.ID-- Sejak memutuskan pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi kini fokus di balapan mobil baik rally, GT Sport, juga balap ketahanan.
Kali ini dipenghujung tahun 2022 Rossi dikabarkan mendapat tantangan baru dengan bersiap untuk balapan di Bathurst 12-Hour di Mount Panorama, Australia.
BACA JUGA:Saksi Perampokan Rumah Dinas Wali Kota Blitar Angkat Bicara
BACA JUGA:Tahun Ketiga Pembinaan AHRS Sukses Digelar, 16 Pembalap Muda Dapat Pembekalan di Sirkuit Mijen
Seperti dilansir dari Crash.net, legenda MotoGP yang dijuluki ‘the Doctor’ ini ditetapkan sebagai pebalap tamu untuk acara yang akan berlangsung pada 3-5 Februari 2023 mendatang.
Diketahui, BMW M Motorsport telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan menurunkan dua mobil dalam balapan dan, meskipun belum ada pembalap yang dikonfirmasi, Rossi kemungkinan akan berada di belakang kemudi salah satunya.
BACA JUGA:Siap Terjun Uji Kekompakkan! Ini Dia 8 Finalis 8x50 Meter
BACA JUGA:Kecelakaan Tunggal di Tol Cipali Menewaskan 2 Orang
Seperti diketahui, Selama memutuskan pensiun tahun lalu, Rossi menghabiskan musim 2022 balapan untuk Tim WRT di GT World Challenge Europe, dengan mengendarai mobil Audi.
Tetapi untuk musim 2021 mendarang, Tim WRT Rossi akan beralih pabrikan dari Audi ke BMW, dan Rossi juga sudah berkesempatan untuk menguji M4 GT3.
BACA JUGA:Data Fakta Jelang Argentina vs Kroasia di Piala Dunia 2022, Siapa Lebih Diunggulkan?
BACA JUGA:Terungkap! MU Sempat Mau Bantu Gaji Ronaldo Bagi Klub yang Mau Tampung, Tapi...
Sedangkan pada ajang Bathurst 12-Hour nanti, Rossi akan menguji keberaniannya di balap roda empat melawan pembalap hebat dari Australia, seperti Aussie V8 Supercars Shane van Gisbergen, Chaz Mostert, Craig Lowndes dan Jamie Whincup yang telah membalap di Bathurst 12-Hours sebelumnya.
Selain ini, ajang balap The Bathurst 12-Hours juga akan menjadi spesial karena ajang ini hadir kembali untuk pertama kalinya sejak sebelum pandemic Covid-19 melanda dunia.