Kepulangan Jadon Sancho ke Manchester United Makin Dekat? Erik ten Hag Jawab Singkat

Jumat 23-12-2022,13:22 WIB
Reporter : Aulia Nur Arhamni
Editor : Aulia Nur Arhamni

JAKARTA, DISWAY.ID - Bos Manchester United jawab soal kesiapan Jadon Shanco untuk kembali membela Manchester United (MU).

Erik ten Hag dengan blak-blakan menjawab bahwa dia tidak memiliki kabar Jadon Shanco.

Penyerang Inggris itu kini sedang berlatih dengan pelatih di Belanda untuk mencoba mengembalikan dirinya ke kondisi mental dan fisik yang prima.

Program pelatihan individu dimulai tepat setelah Sancho dikeluarkan dari skuad Inggris 26 pemain Gareth Southgate untuk Piala Dunia FIFA 2022.

BACA JUGA:Main Drama Baru, Song Hye Kyo Kena Julid Netizen, Disebut Lebih Tua

"Apakah Anda memiliki pembaruan tentang Sancho dan kapan dia kembali?" dilansir dari Football Daily.

Erik ten Hag dengan santai menjawab "Tidak"

Pekan lalu, Ten Hag mengonfirmasi bahwa Setan Merah ingin memboyong mantan bintang Borussia Dortmund itu secepat mungkin. 

“Kami ingin membawanya kembali secepat mungkin, tetapi saya tidak dapat memberikan perkiraan kapan itu akan terjadi,” kata Ten Hag, dilansir dari Daily Mail 

BACA JUGA:Link Live Streaming & Prediksi Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2022, Garuda Incar Tiga Poin di Laga Perdana

“Kadang-kadang ada keadaan dengan kebugaran dan suasana hati . Kami mengalami penurunan tingkat kualitas dan terkadang Anda tidak tahu mengapa atau apa penyebabnya. Itulah yang kami lakukan sekarang untuk mencoba membawanya kembali ke sana. Ini adalah kombinasi dari fisik dan mental.” sambungnya.

Sancho telah tampil dalam 14 pertandingan untuk Manchester United pada musim 2022-23, mencetak tiga gol di seluruh kompetisi.

Bruno Fernandes jadi pahlawan saat MU kontra Burnley

Gol dari Christian Eriksen dan Marcus Rashford membawa Setan Merah meraih kemenangan 2-0 atas Burnley.

BACA JUGA:Lokasi Pencairan BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 600 Ribu Rupiah Diseluruh Indonesia

Kategori :