Siapa yang Salah? Polisi Periksa Sopir Pajero Sport dan Truk Derek Buntut Meninggalnya Pengendara Honda PCX di Flyover Grogol

Kamis 09-02-2023,18:27 WIB
Reporter : Andrew Tito
Editor : Dimas

JAKARTA, DISWAY.ID -- Polisi langsung melakukan pemeriksaan terhadap sopir Pajero Sport dan truk derek usai kecelakaan maut pengendara Honda PCX di Flyover Grogol, Jakarta Barat.

Seperti diketahui, kronologi kecelakaan yang mengakibatkan pengendara Honda PCX, Didik Yulianto (40), meninggal dunia berawal dari menabrak Pajero Sport.

Menurut Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Maulana, Pajero Sport tersebut ditabrak korban saat mogok di Flyover Grogol.

BACA JUGA:Kronologi Kecelakaan Pemotor di Flyover Grogol Jakbar, Tabrak Pajero dan Terlindas Mobil Derek

Di saat bersamaan, usai pengendara Honda PCX itu terpental, truk derek dari arah belakang.

Kecelakaan maut pun tak bisa dihindari. Korban dilaporkan tewas di tempat usai terlindas roda belakang kiri truk tersebut.

Maulana mengatakan guna mencari titik terang penyelidikan kasus ini pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap sopir mobil Pajero dan mobil derek.

"Masih dalam proses penyelidikan, sementara pengemudi mobil SUV dan truk (derek) masih dilakukan pemeriksaan," ujar Maulana dalam keterangannya, Kamis 9 Februari 2023.

BACA JUGA:Innalillahi, Detik-detik Pengendara Honda PCX Meninggal Dunia Terlindas Truk, Bagian Dada Korban Remuk

Siapa yang Salah?

Maulana menjelaskan hingga kini masih belum ada penetapan tersangka dari pemeriksaan tersebut.

Ia mengatakan, penyidik Satlantas Wilayah Jakarta Barat masih melakukan penyelidikan.

"Menunggu proses (soal penetapan tersangka)," ujarnya.

Agar kasus ini terang benderang, polisi akan mendalami terkait kronologi kecelakaan maut pengendara Honda PCX itu.

BACA JUGA:Gebrakan Fadil Imran Cs Cabut Status Tersangka Mahasiswa UI Korban Kecelakaan Banjir Pujian? Pihak Keluarga Bicara Serius

Kategori :