Boncengan Naik Motor, Ibu dan Anak Tewas Tertabrak Truk di Bekasi Selatan
Ilustrasi kecelakaan-Dok Andrew Tito-
BEKASI, DISWAY.ID - Seorang ibu berinisial AGS (55 tahun) dan anaknya AS (22 tahun) tewas dalam kecelakaan di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi pada Rabu, 13 November 2024 siang WIB.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi Kota, Iptu Suwandi menerangkan bahwa kejadian bermula saat anak tersebut membonceng ibunya dengan sepeda motor Honda Scoopy nomor polisi B 4697 KTG.
"AS saat itu melaju dari arah Kelurahan Kayuringin menuju Utara arah Summarecon Bekasi," ujar Suwandi di Bekasi pada Rabu, 13 November 2024.
Saat korban berada di lokasi kejadian, sepeda motor yang ditumpanginya disalip oleh truk boks bernomor polisi B 9361 CXS yang melaju dari arah yang sama.
"Truk box itu dikendarai oleh RH (43 tahun). Kecelakaan itu pun tak dapat dihindari," tuturnya.
Kecelakaan tersebut mengakibatkan meninggalnya AGS dan AS yang mana korban terakhir mengalami luka cukup parah.
Sehingga keduanya meninggal di lokasi kejadian serta jenazah mereka kini tengah dibawa ke RSUD Kota Bekasi.
BACA JUGA:Update Kecelakaan yang Tewaskan Pemotor di Parigi Tangsel, Polisi Sampaikan Fakta Baru
"Akibat yang ditimbulkan korban pengendara sepeda motor ABS dan penumpangnya AGS meninggal dunia di tempat," ujar dia.
Suwandi mengatakan, pihaknya masih dalam proses penyelidikan.
Para petugas juga telah mengamankan dua kendaraan sebagai bukti kecelakaan itu.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: