Secercah Harapan Richard Eliezer Kembali ke Brimob Meski Masih Abu-abu, Kompolnas Akan Terlibat di Sidang Etik

Jumat 17-02-2023,14:11 WIB
Reporter : Dimas
Editor : Dimas

Ia menegaskan Propam Polri telah menyusun administrasi dan menentukan Hakim Komisi Kode Etik Polri (KKEP).

Kapan jadwalnya? "Secepatnya," jelas Dedi.

BACA JUGA:Soal Kericuhan Saat Vonis Richard Eliezer, PN Jaksel: Ada Salah Paham Petugas Keamanan dan Media

"Perintah Bapak Kapolri juga (minta) secepatnya untuk segera digela pelaksanaan sidang Bharada Richard Eliezer," sambungnya.

Sebelumnya Jenderal Sigit telah mengonfirmasi bahwa sidang etik Richard Eliezer harus segera dilakukan.

Ia bahkan memberi sinyal positif tentang nasib dan harapan Richard.

Ya, Polri membuka peluang Richard untuk kembali bertugas sebagai anggota Brimob Polri.

BACA JUGA:Mengintip Gaji dan Tunjangan Wahyu Iman Santoso, Hakim yang Vonis Ringan Richard Eliezer 1,5 Tahun

"Ya peluang itu ada (kembali ke Brimob Polri)," ucap Sigit di Gedung The Tribatra, Jakarta Selatan, Kamis 16 Februari 2023.

Kendati demikian, Sigit tak sepenuhnya menjamin Richard bisa kembali berseragam Polri.

"Kita sedang lihat proses yang ada. Kita minta untuk tim dari Propam (Polri) untuk mempersiapkan segala sesuatunya untuk bisa dilaksanakan (sidang etik)," jelasnya.

Kategori :