Dengan detail dan aksen yang terdapat pada outermu, bikin penampilan lebih outstanding, namun tetap simple dan anti ribet.
4. Tampil ala Cewek Bumi dengan Long Outer dan Celana
Inspirasi OOTD kondangan celana terakhir yang bisa kamu coba adalah dengan memadukannya bersama long outer.
Mix and match warna putih dan coklat yang netral, cocok banget buat kamu yang ingin tampil ala cewek bumi.
Pilih long outer dengan detail yang cantik, serta jangan lupa padukan dengan high heels agar penampilan kamu tidak terkesan 'tenggelam.'
Itu dia 4 inspirasi OOTD kondangan dengan celana yang bisa jadi referensi terbaikmu.
Tampil dengan celana saat menghadiri kondangan, gak kalah bikin kamu cantik sekaligus elegan, dengan padu padan yang tepat.
Selamat mencoba!