MAGELANG, DISWAY.ID-- Pada pekan depan, tepatnya 30 April 2023, Dewa 19 akan tampil mengibur warga Magelang dan sekitarnya.
Grup band legendaris tanah air ini menjadi salah satu yang tampil dalam penampilan spektakuler bersama sederat artis ibu kota.
Ajang spektakuler tersebut digelar Komunitas Magelang Youth Choir bertajuk “Sambhara Festival” di Lapangan Kujon, Borobudur, Kabupaten Magelang.
BACA JUGA:Siap Jaga Persatuan! Habib Rizieq Shihab Imbau Ramai-Ramai Lebaran Ikut Pemerintah
Ketua Penyelenggara Sambhara Festival, Afnan Ahsana Syadida menceritakan, kegiatan ini merupakan konser pertama yang diselenggarakan di Magelang pasca Covid-19.
“Tujuannya, kami ingin memberikan nuansa baru untuk warga Magelang bahwa anak-anak muda dari sini itu bisa menggelar acara musik yang luar biasa, apalagi genre yang diambil sangat beda dengan tahun-tahun sebelumnya,” katanya, dilansir dari magelangekspres (Disway National Network), Kamis 20 April 2023.
Ia juga menerangkan bahwa Sambhara Festival ingin ikut memperkenalkan Candi Borobudur lebih luas lagi. Terlebih, salah satu cagar budaya terbesar di dunia ini menjadi salah satu destinasi prioritas yang telah ditetapkan oleh Presiden RI, Joko Widodo.
“Kami memang menghighlight ikon khas Magelang, sehingga nama Sambhara sendiri adalah diambil dari nama lain dari Candi Borobudur,” lanjutnya.
Sambhara Festival sendiri, imbuh Afnan, akan memboyong artis-artis kenamaan Indonesia seperti Soegi Bornean, Dikta, Tiara Andiri, serta penampilan grup legendaries Dewa 19 yang akan berduet degan Virzha.
BACA JUGA:Puncak Arus Mudik, Garuda Indonesia Group Angkut 63.787 Pemudik
“Selain itu, kami juga menggandeng stand UMKM dan kuliner dari berbagai daerah, totalnya ada 40 stand baik kuliner dan non kuliner yang akan memenuhi tempat acara,” jelasnya.
Tidak hanya itu, pihaknya juga berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Magelang untuk ikut serta dalam menyukseskan pagelaran konser musik tersebut.
“Acaranya nanti dari pagi mulai dari senam bersama, lalu ada pengarahan dari ibu Bupati, baru malemnya konser. Konsepnya dekorasi kami buat akulturasi dari dua style yang berbeda, pokoknya unik dan menarik, jadi warga Magelang wajib nonton ya,” ajaknya.
Dia berharap, dengan adanya kegiatan tersebut dapat berdampak untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang Candi Borobudur dengan kemasan yang estetik.