JAKARTA, DISWAY.ID -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mewanti-wanti pergerakan Siklon Tropis Doksuri hingga gelombang 6 meter di beberapa daerah.
Siklon Tropis Doksuri dilaporkan akan datang dari perairan utara dari Filipina bagian utara, membawa angin dengan kecepatan maksimum 100 knots dan tekanan udara minimum 925 hPa.
BMKG menyebut pergerakan siklon tropis dalam 24 jam ke depan diperkirakan bergerak ke barat.
BACA JUGA:Gempa Bumi Magnitudo 4.8 Guncang Kepulauan Sangihe Sulut, BMKG: Waspada Gempa Susulan!
“Diperkirakan intensitas siklon tropis tersebut menurun dalam 24 jam ke depan,” demikian data BMKG menuliskannya.
Perlu diwaspadai, karena Siklon satu ini akan berdampak hujan dengan intensitas sedang pada hari ini Kamis, 27 Juli 2023.
Kemungkinan hujan hari akan menyiram sebagian besar wilayah di Jayapura.
Lalu hujan ringan juga diperkirakan akan terjadi di Serang, Manokwari, Medan dan Mamuju.
BACA JUGA:Aceh Tengah Diguncang Gempa Bumi, Berpotensi Tsunami? BMKG Beri Penjelasan
Siklon ini juga berdampak pada minimnya suhu di beberapa daerah.
Namun rate suhu udara diperkirakan akan berkisar 17-35 derajat celcius, di mana suhu terendah di Bandung.
Lalu diperkirakan suhu tertinggi terjadi di Banda Aceh dan Medan.
Prakiraan berbasis dampak hujan lebat dengan status waspada di Kalimantan Utara, Papua Barat dan Papua.
BMKG juga meminta masyarakat Kalimantan Utara, Papua Barat dan Papua untuk waspada dengan dampak hujan lebat dengan status waspada.
BACA JUGA:BMKG Pastikan Potensi Tsunami Akibat Gempa Alaska Tak Berdampak ke Indonesia