JAKARTA, DISWAY.ID – Posisi Menteri Luar Negeri China, Qin Gang yang sebulan menghilang digantikan Wang Yi.
Pergantian posisi Qin Gang dilakukan langsung oleh Xi Jinping yang merupakan Presiden China.
Sosok Wang Yi pengganti Menteri Luar Negeri China Qin Gang yang sebulan menghilang merupakan salah satu diplomat top China.
BACA JUGA:9 dari 15 Senjata Api Dito Mahendra Ilegal, 6 Lainnya Disita Baintelkam Polri
BACA JUGA:Penembakan Polisi oleh Polisi Ditangani Polri: Dua Tersangka Diamankan
Bahkan Wang mengungguli Qin dalam hierarki pemerintahan sebagai kepala badan pembuat keputusan kebijakan luar negeri China.
Wang Yi yang berusia 69 tahun itu memegang jabatan menteri luar negeri selama hampir satu dekade sejak 2013.
Meskipun belum resmi diangkat, Wang Yi diketahui telah mulai mengisi posisi Qin selama menghilang.
BACA JUGA:Panji Gumilang Kembali Diperiksa Atas Penistaan Agama Hari Ini
Selama mengantikan posisi Qin, Wang memberikan indikasi jika jabatan tersebut hanyalah untuk sementara menteri luar negeri baru ditunjuk.
Wang juga pernah menjabat sebagai duta besar China di Tokyo dan kepala Kantor Urusan Taiwan pembuat kebijakan China.
Sebagai kepala Komisi Urusan Luar Negeri Partai Komunis Tiongkok, Wang dipandang berperan penting dalam menengahi kesepakatan damai yang antara Iran dan Arab Saudi pada bulan Maret tahun ini.
BACA JUGA:Ferdian Paleka Ditangkap Lagi, Kali Ini Gara-gara Dapat Uang Rp 600 Juta dari Promosi Situs Judol
BACA JUGA:Tentara Menulis