“Kelihatannya isu ini memang dari awal diniatkan oleh Jokowi dan kita bisa tarik ujungnya,di mana akhir seluruh proyek itu berujung pada pemastian kalaupun tidak tiga periode dinasti harus berlanjut,” tambah Rocky.
BACA JUGA:Matthew Perry, Bintang 'Friends' Ditemukan Meninggal Dunia di Rumahnya: Tenggelam?
BACA JUGA:Iptu AH Gugat Cerai Dokter KDL Secara Kedinasan, Ternyata Begini Prosedurnya
Selain itu Rocky menjelaskan bahwa Jokowi ketagihan akan kekuasaan, dia telah melihat bagaimana kekuasaan menjadi Wali Kota, Gubernur dan Presiden.
“Semua orang merasa bahwa hanya karena Jokowi belum puas dengan masa jabatannya maka dia berusaha cawek-cawek dan itu berlanjut sampai soal Gibran,” tambah Rocky.
“Kita mesti pastikan satu hipotesis untuk mengatakan bahwa Jokowi dari awal merancang dirinya untuk jadi otoriter, untuk jadi totaliter, untuk jadi Tiran. Walaupun penampilan Jokowi kerakyatan tapi mental dan karakter otoritarian itu ada di dia,” tambahn Rocky.