Rian, sambung Pribowo, meminta agar pihak PO Sembodo tidak perlu khawatir.
BACA JUGA:Imbas Rian Mahendra Ungkap 4 Bus MTI Ditarik, Bos PO Sembodo Respons Santai Hingga Nama 'Dipolosin'
Sebab, apabila ada kaitannya dengan Rian, maka kemungkinan MTI akan dijegal Haji Haryanto.
Meski namanya tidak tercantum di legalitas MTI, Rian mengaku pemilik sah MTI.
Singkat cerita, Bambang setuju bekerja sama dengan Rian Mahendra yang optimis MTI akan sukses dan dapat memiliki 50 sampai 100 bus dalam waktu setahun.
Rian Mahendra, disebut Pribowo, menjanjikan setiap bus akan memberikan pemasukan Rp 50 juta hingga Rp 60 juta per bulan.
“RM juga mengatakan Pak Bambang akan diberi saham PT MTI sebesar 49 persen," kata Pribowo.
Dengan janji itu, terjalinlah kerjasama yang ditandai dengan PO Sembodo menyerahkan 4 unit bus ke MTI pada Rabu 31 Mei 2023.
BACA JUGA:Rian Mahendra Menghilang Usai Rilis Bus Baru PO MTI, Apa Gegara Pecah Kongsi dengan PO Sembodo?
Selanjutnya, pada Kamis 8 Juni 2023, digelar launching bus MTI yang diberi nama PO Mahendra.
Launching tersebut dihadiri para busmania dan beberapa relasi Rian, termasuk perwakilan PO Sembodo, Olive T Jozsef.
Sebulan selanjutnya, pihak Sembodo menanyakan angsuran empat unit bus dioperasikan MTI.
Namun tidak ada kejelasan dan angsuran atau cicilan kendaraan juga tidak dibayarkan.
Berikutnya, pihak Sembodo menarik dua bus dari MTI pada 19 Agustus 2023 dan menarik dua unit lagi pada 21 Agustus 2023.
Rian Mahendra dan Komisaris PO Sembodo Olive T Jozsef di Terminal Poris Plawad belum lama ini. -Foto/Tangkapan Layar/YouTube-
Diungkapkan Pribowo, setelah itu pihak Rian tidak ada upaya menyelesaikan janjinya kepada Bambang.