HSS Series 5 Jakarta Bakal Digelar, Libatkan Juri Internasional

Kamis 21-12-2023,14:33 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Khomsurijal W

JAKARTA, DISWAY.ID - Holywings Sport Show (HSS) series 5 bakal digelar di Indoor Multifunction Stadium (IMS) Indonesia Arena, Jakarta.

Co-founder HW Group, Ivan Tanjaya mengatakan series kali ini akan melibatkan juri internasional sebagai bagian dari penilaian.

Diungkapkannya, pihaknya menggandeng juri internasional untuk meningkatkan standar kompetisi, termasuk antusiasme penonton setia HSS. 

BACA JUGA:Phoenix Club Jakarta Milik HW Group Resmi Beroperasi

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Dito Ariotedjo, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) di Kemenpora untuk meminta doa restu untuk rencana mengadakan HSS Series 5 di IMS Indonesia Arena.

“Dalam upaya kami kami untuk membuat tinju Indonesia semakin naik kelas, HSS Series 5 di Jakarta nanti akan melibatkan juri internasional,” katanya kepada awak media, Kamis 21 Desember 2023.

“Keputusan ini tidak hanya untuk meningkatkan standar kompetisi, namun  juga komitmen kami untuk membuat tinju Indonesia semakin dikenal dunia. Kami yakin langkah ini akan memberikan nuansa baru, antusias, dan semangat bersaing yang lebih tinggi bagi para pelaku tinju Indonesia,” sambungnya.

Dijelaskannya, pemilihan tempat ini merupakan bentuk dukungan untuk program pemerintah dalam mengembangkan industri olahraga di Tanah Air. 

BACA JUGA:Luncurkan Helen’s Night Mart, HW Group Sajikan Konsep Convenience Store

“IMS Indonesia Arena sebagai tempat pelaksanaan HSS Series 5 Jakarta tidak hanya memenuhi standar internasional untuk acara olahraga sekelas ini, tetapi juga sejalan dengan visi pemerintah untuk meningkatkan infrastruktur dan fasilitas yang mendukung perkembangan industri olahraga di Indonesia,” jelasnya.

Sementara, pasca diresmikan presiden Joko Widodo Agustus 2023 kemarin, stadion berstandar internasional dengan kapasitas 16 ribu penonton ini sukses menjadi tempat ideal yang menawarkan fasilitas canggih dan fleksibilitas ruang yang sempurna untuk menggelar acara sekelas HSS Series 5.

Sebelumnya rangkaian HSS Series 3 dan 4 di Bali dan Bandung, acara ini terus tumbuh dan berkembang hingga menjadi salah pionir utama acara tinju tanah air yang menggabungkan hiburan di dalamnya.

Kategori :